Meledak! Volume Perdagangan Koleksi NFT Ini Tembus Rp90 Miliar Dalam 24 Jam

Updated
January 19, 2023
Gambar Meledak! Volume Perdagangan Koleksi NFT  Ini Tembus Rp90 Miliar Dalam 24 Jam

Beberapa hari lalu, diberitakan bahwa penjualan NFT Bored Ape Yacht Club meningkat hingga 171%. Bukan tanpa alasan, penjualan koleksi NFT BAYC melonjak karena adanya proyek game Dookey Dash yang diluncurkan oleh Yuga Labs, perusahaan induk Bored Ape Yacht Club. Setelah beberapa hari berlalu, kini giliran Sewer Pass yang ikut menggemparkan pasar NFT! Penasaran? Simak hingga akhir.

Sewer Pass Jadi Nomor 1 di OpenSea

Sumber: OpenSea

Dilansir oleh Coindesk (19/1/23), setelah mengumumkan peluncuran proyek non-fungible token (NFT) baru dalam ekosistem Bored Ape Yacht Club, Yuga Labs merilis “Sewer Pass” untuk dicetak pada hari ini (19/1/23), dan berhasil menghasilkan lebih dari 4.000 ETH (sekitar $6 juta) atau setara dengan Rp90 miliar ($1 = Rp15.115) dalam total volume penjualan beberapa jam setelah rilis. Tak hanya itu, Sewer Pass juga menempati posisi nomor 1 di kategori Top OpenSea dalam waktu 24 jam. Sementara itu, BeinCrypto melaporkan bahwa harga dasar Sewer Pass berada di 1,26 ETH, atau sekitar lebih dari $1,900, setara dengan Rp28 juta ($1 = Rp15.115).

Diberitakan oleh BeinCrypto, dengan drop yang baru rilis ini, Yuga Labs melebarkan sayapnya ke sektor Metaverse dan game. Untuk menyatakan keseriusannya, perusahaan ini juga merekrut talenta-talenta yang berpengalaman di sektor game. Bulan lalu, mereka merekrut Daniel Alegre sebagai CEO baru. Alegre adalah seseorang yang memiliki pengalaman bekerja sebagai COO untuk raksasa video game yang berbasis di California, Activision Blizzard.

Terkait hal ini, Wylie Aronow, salah satu pendiri Yuga Labs, menyatakan bahwa mereka ingin memanfaatkan keahlian Daniel Alegre untuk mengembangkan “Metaverse yang benar-benar dapat dioperasikan”.

Baca juga: Prediksi Harga ApeCoin 2023, 2024, 2025: Bisa Naik 330%? Ini Alasannya

Sewer Pass Adalah Kunci Menuju Dookey Dash

Alasan mengapa volume perdagangan Sewer Pass meledak berhubungan erat dengan proyek game Yuga Labs yang dapat dimainkan mulai hari ini, 19 Januari 2023 hingga 8 Februari 2023. Menurut laporan Coindesk, para pemegang NFT Bored Ape Yacht Club (BAYC) atau Mutant Ape Yacht Club (MAYC) yang memenuhi syarat dapat mengklaim Sewer Pass gratis hari ini.

Sumber: Twitter

Hal ini juga dibagikan langsung oleh akun Twitter BoredApeYC, yang mengatakan bahwa Sewer Pass merupakan satu-satunya akses untuk Dookey Dash, sebuah game berbasis keterampilan. Tak hanya untuk pemegang NFT BAYC atau MAYC, non-holders juga dapat membeli tiket terusan dari pasar terbuka.

Selain menyajikan permainan seru, skor yang terkumpul dari permainan juga akan membuka “sumber kekuatan baru yang misterius” pada 15 Februari 2023. Menurut utas Twitter dari Bored Ape Yacht Club, kekuatan baru yang misterius ini akan ada di sepanjang tahun 2023.


Referensi:

Bagikan

Berita Terbaru

Lihat Semua Berita ->