Suguhkan Pengalaman Kencan Online, Paris Hilton Luncurkan Metaverse ‘Parisland’ di The Sandbox!

Updated
February 13, 2023
Gambar Suguhkan Pengalaman Kencan Online, Paris Hilton Luncurkan Metaverse ‘Parisland’ di The Sandbox!

Baru-baru ini ramai menjadi perbincangan bahwa salah satu aktris ternama Paris Hilton telah memperkenalkan sesuatu yang baru ke dunia maya, yakni meluncurkan aplikasi kencannya sendiri di The Sandbox.

Namanya aplikasi tersebut adalah “Parisland”, pengalaman kencan online yang dibuat oleh Paris Hilton. Parisland dikembangkan dalam kolaborasinya dengan 11:11 Media oleh Hilton Cynthia Miller, pemimpin perusahaan Web3 dan strategi Metaverse. Simak berita lengkapnya berikut ini!

“Parisland” Dalam Metaverse The Sandbox

Sumber: Akun Twitter Paris Hilton

Dilansir dari Decrypt, mulai hari ini, per 13 Februari 2023, para pemain yang memasuki Parisland akan dapat bertemu dengan 5 pemain lain secara virtual, menyelesaikan misi, dan pada akhirnya memilih pasangan.

Menurut sebuah pernyataan, pengalaman gamifikasi ini disebut sebagai “reality show imajiner” di Metaverse. Selain berkencan secara online, para pemain bisa beraktivitas di Parisland seperti berbelanja pakaian, memilih cincin kawin, dan masih banyak lagi lainnya.

Sumber: NFT Gators

Tidak hanya itu, COO dan Co-Founder Sandbox, Sebastien Borget, mengatakan bahwa lanskap Parisland dirancang untuk menumbuhkan hubungan dan koneksi yang tulus antara para pemain.

Parisland dikembangkan bersama dengan Hilton’s 11:11 Media. Cynthia Miller, pimpinan strategi Web3 dan Metaverse perusahaan tersebut, berharap para pengguna dapat menjalin hubungan romantis yang nyata selama bermain, dan ia juga menyampaikan bahwa misi Parisland adalah untuk membantu orang menemukan cinta.

Baca Juga: Jodoh Kamu Nunggu di Metaverse? 33% Jomblo Tertarik Nge-date di Metaverse!

Paris Hilton Dijuluki ‘Queen of Metaverse’

Sumber: Don’t Die Wondering

Dikutip dari The Cryptonomist, selama bertahun-tahun, Paris Hilton telah menjadi pelopor dalam seni dan mode, hingga dijuluki sebagai ‘Queen of Metaverse’. Transisi ke era kreatif baru tampaknya tidak membuat Paris Hilton takut, yang mana siap untuk berinvestasi dan mengembangkan potensi Metaverse.

Dengan cara ini, Paris Hilton diperkenalkan ke dunia blockchain, crypto, dan Metaverse, berkat salah satu pendiri Ethereum, Jaeson Ma. Menurut Paris Hilton, di masa depan Metaverse akan mengubah banyak hal di dunia nyata. Sebelumnya, Paris Hilton juga sudah meluncurkan Paris World di Roblox, Cryptoween dalam rangka Haloween Party di Roblox, dan masih banyak lagi lainnya.

Referensi:

Bagikan

Berita Terbaru

Lihat Semua Berita ->