Diluncurkan pada bulan Juli 2014, Stellar Lumens adalah jaringan pembayaran terdesentralisasi open-source, yang bertujuan untuk meningkatkan inklusi keuangan dengan menciptakan sistem pembayaran global yang mudah diakses, cepat, murah, dan mudah digunakan.
Dilansir dari BTCC Academy, Stellar adalah nama jaringan itu sendiri, sedangkan Lumens adalah token asli yang menggerakkan platform. Lumens tidak hanya digunakan untuk membayar biaya transaksi di Stellar, tetapi juga bertindak sebagai mata uang perantara bagi pengguna untuk melakukan jual beli dengan cepat.
Lalu, bagaimana masa depan Stellar Lumens (XLM)? Sebelum mengetahui prediksi harga Stellar 2023, 2025, 2030, ketahui terlebih dahulu kapan dan berapa ATH Stellar beserta analisis teknikal terbarunya. Simak berita lengkapnya berikut ini!
Kira-kira berapa ya harga tertinggi atau ATH Stellar? Dan ditahun berapa?
Dilansir dari ATH Coin Index, harga tertinggi sepanjang masa untuk Stellar (XLM) adalah $0,87 yang mana setara dengan Rp12.986 (kurs $1 = Rp14.927). ATH tersebut dicapai pada 3 Januari 2018. Per 10 April 2023, supply yang beredar saat ini sebesar 26 miliar XLM dengan total supply sebesar 1 miliar XLM, menurut Coinmarketcap.
Lalu, bagaimana dengan market cap dan volume perdagangan XLM?
Menurut coinmarketcap, per 10 April 2023, market cap XLM turun 0,21% dalam waktu 24 jam hingga menyentuh $2,7 miliar atau setara dengan Rp40 triliun (kurs $1 = Rp14.927). Sedangkan, volume perdagangannya mencapai $37 juta atau setara dengan Rp552 miliar (kurs $1 = Rp14.190).
Baca Juga: Ralph Lauren Store Terima 3 Crypto Ini Buat Bayar Barang. Indonesia Bisa?
Dilansir dari The News Crypto, grafik Stellar Lumens (XLM) di atas menunjukkan pola ascending triangle. Ascending Triangle adalah pola karakteristik dari tren bullish yang sedang berlangsung.
Pola Ascending Triangle ini dibentuk oleh garis tren atas horizontal yang menghubungkan titik tertinggi dan garis tren bawah yang menghubungkan titik terendah. Jika tren menembus level resistance, harga akan terus bergerak naik dalam pola ascending triangle ini.
Setelah mengetahui analisis teknikal terbaru Stellar, bagaimana kira-kira perkembangan harga stellar di tahun 2023?
Baru-baru ini Jason Conor, editor-in-chief di Bitcoin Wisdom membagikan prediksi harga Stellar 2023. Menurut Conor, Stellar (XLM) adalah salah satu cryptocurrency yang paling menakjubkan yang akan naik tahun ini.
Harga XLM diprediksi dapat mengalami kenaikan yang signifikan pada Q2 tahun 2023, hingga mencapai $0,15 yang setara dengan Rp2.239 (kurs $1 = Rp14.927). Artinya, Stellar harus mengalami kenaikan 50% dari harga sekarang untuk mencapai harga sesuai prediksi tersebut.
Seperti cryptocurrency lainnya, kenaikannya akan terjadi secara bertahap. Conor juga memprediksi bahwa XLM akan mencapai harga rata-rata di $0,14 yang setara dengan Rp2.089 (kurs $1 = Rp14.927).
Lalu, bagaimana harga XLM dalam 2 tahun kemudian di tahun 2025? Akankah menunjukkan tren bullish? Simak terus berita ini!
Baca Juga: Gak Ada Lawan! Microstrategy Jadi Pemilik Bitcoin Terbanyak di Dunia di Kalangan Perusahaan Capai 140.000 BTC
Dilansir dari Tech News Leader, harga Stellar diprediksi akan meningkat karena adanya upaya para pengembang jaringan dan investor komunitas. Oleh karena itu, Stellar diprediksi akan memasuki tren bullish pada tahun 2025.
Menurut David Cox, penulis di Tech News Leader, XLM diprediksi akan menyentuh harga maksimumnya di level $0,34 yang setara dengan Rp5.075 (kurs $1 = Rp14.927) pada akhir tahun 2025. Artinya, prediksi harga Stellar 2025 akan mengalami kenaikan 240% dari harga sekarang hingga mencapai prediksi harga tersebut.
Di sisi lain, Cox sangat optimis bahwa masa depan Stellar pada akhirnya akan tumbuh. Oleh karena itu, ia memprediksi bahwa harga rata-rata XLM akan berkisar antara $0,29 hingga $0,30 pada tahun 2025, tergantung pada kondisi market.
Bagaimana prediksi harga Stellar Lumens (XLM) tahun 2023? Apakah semakin menunjukkan kejayaannya? Atau justru sebaliknya?
Laura, penulis di BTCC Academy baru-baru ini membagikan prediksi harga Stellar 2030. Ia menyatakan bahwa ekosistem Stellar secara aktif berkembang dengan pengguna dan kemitraan baru dan akan tetap bertahan dalam jangka panjang.
Ia memprediksi bahwa harga Stellar Lumens (XLM) bisa naik hingga $0,87 yang setara dengan Rp12.986 (kurs $1 = Rp14.927). Artinya, Stellar akan mengalami kenaikan hingga 770% dari harga sekarang untuk mencapai prediksi harga tersebut.
Menurut Laura, jika Stellar Lumens terus berkembang dan menjadi proyek crypto teratas, prediksi harga koin Stellar tersebut bisa saja terjadi. Perlu diingat bahwa tahun 2030 masih jauh. Dalam 7 tahun ke depan, market crypto dapat dipengaruhi oleh sejumlah peristiwa dan pembaruan yang berbeda, yang masing-masing sulit untuk dipastikan.
*Disclaimer
Konten ini bertujuan memperkaya informasi pembaca. Selalu lakukan riset mandiri dan gunakan uang dingin sebelum berinvestasi. Segala aktivitas jual beli dan investasi aset crypto menjadi tanggung jawab pembaca
Referensi: