Pintu Listing Token Baru: Memecoin (MEME) dan Celestia (TIA)

Updated
November 4, 2023
• Waktu baca 2 Menit
Gambar Pintu Listing Token Baru: Memecoin (MEME) dan Celestia (TIA)
Reading Time: 2 minutes

Halo teman Pintu, ada kabar gembira nih buat kamu, para investor dan trader crypto! Token Memecoin (MEME) dan Celestia (TIA) telah tersedia dan dapat diperjualbelikan langsung di Pintu. Ingin tahu lebih banyak tentang Memecoin (MEME) dan Celestia (TIA)? Yuk, baca informasi lengkapnya di bawah ini!

Apa itu Memecoin (MEME)?

Berdasarkan informasi dalam whitepaper-nya, Memecoin (MEME) adalah token digital yang kompatibel dengan standar token ERC-20. MEME tidak memiliki fungsi, tidak memiliki kegunaan dan tidak memiliki nilai intrinsik, tidak ada janji atau ekspektasi keuntungan finansial, keuntungan, bunga, atau dividen.

Selanjutnya, Memecoin (MEME) adalah token ekosistem asli dari Memeland. Memeland adalah sebuah studio yang berfokus pada Web3 oleh 9GAG, platform meme yang populer secara global.

Memeland adalah ekosistem NFT yang memanfaatkan budaya meme dan menggabungkannya dengan kekuatan NFT. Fokus utama Memeland adalah membangun dan berinvestasi dalam produk sosial untuk komunitas. Mereka berusaha keras untuk menghubungkan pencipta dan komunitas melalui kreativitas, token MEME, dan NFT.

Selain NFT dan token, Memeland akan menawarkan berbagai fitur dan layanan untuk meningkatkan pengalaman pengguna dan mempromosikan keterlibatan komunitas, termasuk platform media, mekanisme staking NFT yang unik, dan jejaring sosial bagi anggota komunitas untuk berinteraksi dan berkolaborasi.

Temukan informasi selengkapnya mengenai Memecoin (MEME) di sini!

Apa Itu Celestia (TIA)?

Celestia adalah sebuah platform blockchain yang unik karena fokus pada konsep ketersediaan data. Ketersediaan data adalah aspek penting yang memastikan data dari blockchain telah dipublikasikan dan dapat diverifikasi oleh siapapun.

Menurut situs resmi Celestia, dalam blockchain tradisional, pengguna harus mengunduh semua data untuk memeriksa transaksi, yang bisa jadi sulit jika data terlalu besar. Celestia mengatasi ini dengan teknologi ‘data availability sampling’ (DAS), yang memungkinkan pengguna memverifikasi transaksi tanpa harus mengunduh semuanya, membuat prosesnya lebih mudah dan praktis.

Dengan pendekatan modular ini, Celestia tidak hanya meningkatkan skalabilitas tetapi juga mempertahankan tingkat keamanan yang tinggi, memastikan bahwa setiap transaksi dapat diakses dan diverifikasi oleh siapa saja dan kapan saja.

Cari tahu informasi selengkapnya mengenai Celestia (TIA) di sini!

Tertarik untuk berinvestasi atau trading token MEME? Download Pintu sekarang juga!

Topik
Bagikan

Artikel Terkait

Artikel Blog Terbaru

Lihat Semua Artikel ->