Menjelang White House Crypto Summit, Berapa Harga 1 Pi Network (PI) ke Dolar Hari Ini (7/3/25)?

Updated
March 7, 2025
Gambar Menjelang White House Crypto Summit, Berapa Harga 1 Pi Network (PI) ke Dolar Hari Ini (7/3/25)?

Jakarta, Pintu News – Menjelang White House Crypto Summit yang digelar pada 7 Maret 2025, perhatian komunitas crypto tertuju pada Pi Network (PI). Spekulasi mengenai kemungkinan listing di Binance dan peluang masuk dalam cadangan strategis crypto pemerintahan Trump semakin menguat.

Dengan meningkatnya antusiasme investor, banyak yang bertanya-tanya, berapa harga 1 Pi Network (PI) ke dolar hari ini? Simak update terbaru harga PI serta analisis pergerakan pasarnya berikut ini!

1 Pi Network (PI) Berapa USD Hari Ini?

pi network 7 maret
Sumber: Coinmarketcap

Hari ini, 7 Maret 2025, harga Pi Network (PI) berdasarkan data dari CoinMarketCap adalah $1.81 per 1 PI. Harga ini mengalami penurunan sebesar 7.58% dalam 24 jam terakhir.

Grafik harga menunjukkan tren penurunan sepanjang hari, di mana harga PI sempat mencapai level tertinggi $1.97, sebelum turun ke level terendah $1.77.

Penurunan ini juga tercermin dalam kapitalisasi pasar yang saat ini berada di $12.83 miliar, mengalami penurunan 6.92% dibandingkan sebelumnya. Selain itu, volume perdagangan dalam 24 jam terakhir tercatat sebesar $584.87 juta, turun drastis 32.57%, menunjukkan adanya penurunan aktivitas perdagangan di pasar PI.

Meskipun harga mengalami penurunan, sentimen komunitas masih didominasi oleh optimisme dengan 91% suara bullish dibandingkan hanya 9% yang bearish. Namun, faktor eksternal seperti berita tentang pembukaan kunci 188 juta token PI bulan ini bisa mempengaruhi pergerakan harga lebih lanjut.

Saat ini, harga 1 PI berapa USD hari ini? jawabannya adalah $1.81. Dengan tren penurunan dalam 24 jam terakhir, investor dan trader perlu memperhatikan pergerakan pasar serta berita terbaru yang dapat mempengaruhi harga Pi Network ke depannya.

Baca juga: Prediksi Ethereum (ETH) Maret 2025: Bersiap Melonjak ke $4.000, Ini Analisa dari Para Ahli!

Pi Network (PI) Bakal Masuk Cadangan Crypto Trump?

Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, akan menggelar Crypto Summit pertama di Gedung Putih pada 7 Maret 2025. Acara ini menandakan dukungan kuat pemerintah AS terhadap cryptocurrency.

Sejumlah tokoh industri besar, seperti Michael Saylor, Brian Armstrong, Sergey Nazarov, dan Vlad Tenev, dipastikan hadir.

Setelah Trump mengumumkan penambahan Bitcoin , Ethereum , Solana (SOL), Ripple , dan Cardano ke dalam cadangan strategis crypto AS, kini perhatian tertuju pada Pi Network (PI). Apakah PI akan menjadi aset strategis berikutnya?

Mengapa Pi Network Bisa Diundang ke Crypto Summit?

white house crypto summit 2025
Generated by AI

Sejak peluncuran mainnet pada 20 Februari 2025, Pi Network (PI) menjadi salah satu proyek crypto yang paling banyak diperbincangkan.

Berada di peringkat 11 CoinMarketCap, Pi telah melampaui beberapa proyek besar seperti Chainlink , Sui (SUI), Stellar (XLM), dan Litecoin (LTC). Kenaikan pesat ini memicu spekulasi bahwa Trump mungkin akan mengundang Pi Network ke Crypto Summit.

Keberadaan Sergey Nazarov dari Chainlink di acara ini semakin memperkuat spekulasi. Selain itu, dengan kapitalisasi pasar sebesar Rp223 triliun ($13,59 miliar) dan volume perdagangan 24 jam mencapai Rp13,3 triliun ($813,33 juta), Pi Network menunjukkan adopsi yang terus meningkat.

Menurut Binance Post, jika Trump benar-benar mengundang Pi Network ke pertemuan ini, peluang Pi Coin masuk ke dalam cadangan crypto AS bisa semakin besar.

Baca juga: 3 Kripto yang Jadi Sorotan Pasca Crypto Summit di Bulan Maret 2025

Apakah Binance Akan Listing Pi Network Setelah Crypto Summit?

Salah satu rumor terbesar di komunitas crypto adalah kapan Binance akan listing Pi Network. Hingga saat ini, Binance masih belum memberikan konfirmasi terkait listing PI, namun dukungan dari Gedung Putih dapat menjadi faktor penentu.

Dalam beberapa bulan terakhir, komunitas Binance telah aktif membahas potensi listing PI. Bahkan, pada 28 Februari 2025, Binance mengadakan voting untuk mempertimbangkan listing Pi Network.

Jika pengumuman besar terjadi dalam Crypto Summit ini, bukan tidak mungkin Binance akan segera memberikan klarifikasi resmi. Momen yang paling potensial untuk pengumuman listing ini adalah mendekati Pi Day, yakni 14 Maret 2025.

Itu dia informasi terkini seputar berita crypto hari ini. Dapatkan berbagai informasi lengkap lainnya seputar akademi crypto dari level pemula hingga ahli hanya di Pintu Academy dan perkaya pengetahuanmu mengenai dunia crypto dan blockchain.

Ikuti kami di Google News untuk mendapatkan informasi terkini seputar dunia crypto dan teknologi blockchain. Nikmati pengalaman trading crypto yang mudah dan aman dengan mengunduh aplikasi kripto Pintu melalui Google Play Store maupun App Store sekarang juga.

Dapatkan juga pengalaman web trading dengan berbagai tools trading canggih seperti pro charting, beragam jenis tipe order, hingga portfolio tracker hanya di Pintu Pro. Klik Daftar Pintu jika kamu belum memiliki akun atau klik Login Pintu jika kamu telah terdaftar.

*Disclaimer

Konten ini bertujuan memperkaya informasi pembaca. Pintu mengumpulkan informasi ini dari berbagai sumber relevan dan tidak terpengaruh oleh pihak luar. Sebagai catatan, kinerja masa lalu aset tidak menentukan proyeksi kinerja yang akan datang. Aktivitas jual beli crypto memiliki risiko dan volatilitas tinggi, selalu lakukan riset mandiri dan gunakan uang dingin sebelum berinvestasi. Segala aktivitas jual beli bitcoin dan investasi aset crypto lainnya menjadi tanggung jawab pembaca.

Referensi:

Share

Latest News

See All News ->