Ada dua alasan di balik pemisahan wallet antara Pro Spot dan Pro Futures.
Pertama adalah perbedaan profil risiko. Pada trading spot, pertukaran aset dilakukan secara instan, sementara pada trading futures melibatkan penggunaan kontrak yang settlement-nya terjadi pada tanggal yang akan datang, serta melibatkan leverage. Penggunaan leverage tersebut bisa meningkatkan keuntungan maupun kerugian, sehingga membuat risikonya menjadi lebih tinggi. Dengan memisahkan wallet Pro Spot dan Pro Futures, Pintu dapat membantu kamu mengatur dan mengisolasi risiko yang melekat pada masing-masing tipe trading.
Kedua adalah adanya persyaratan margin. Pada trading futures diperlukan margin (jaminan), sementara pada trading spot tidak diperlukan. Dengan memisahkan masing-masing wallet akan memastikan persyaratan margin untuk futures terjadi secara independen, mencegah terjadinya pencampuran dana dan potensi margin call yang mempengaruhi kepemilikan di wallet spot.