Download Pintu App
Moving Average (MA) adalah indikator teknikal untuk mengidentifikasi arah tren serta menentukan titik resistance dan support sebuah aset. Selain itu, MA biasa digunakan untuk menganalisis pergerakan harga dalam rentang waktu tertentu dan menentukan langkah berikutnya berdasarkan pergerakan pasar.
Adapun, pilihan rentang waktu yang digunakan dapat disesuaikan dengan kebutuhan trader. Jika kebutuhannya untuk trading jangka pendek, maka MA pendek jadi pilihan. Jika kebutuhannya untuk trading jangka panjang, maka MA panjang jadi pilihan. Umumnya, rentang waktu yang paling sering digunakan adalah 15, 20, 30, 50, 100, dan 200 hari.
Terdapat dua jenis MA yang paling populer digunakan para trader yakni, Simple Moving Average (SMA) dan Exponential Moving Average (EMA). Untuk SMA, penghitungannya dengan cara menjumlahkan seluruh harga aset dalam kurun waktu tertentu, lalu membaginya dengan jumlah keseluruhan periode waktu tersebut. Sementara EMA penghitungannya lebih menitikberatkan pada harga aset terbaru, tapi tetap memperhitungkan data pergerakan harga yang lama.
Dalam melakukan analisa teknikal, trader sebaiknya tidak hanya mengandalkan satu indikator. Namun, juga harus menggunakan indikator teknikal lainnya agar hasilnya lebih akurat.
Terdaftar dan diawasi oleh BAPPEBTI dan Kominfo
© 2025 PT Pintu Kemana Saja. All Rights Reserved.
Perdagangan aset crypto adalah aktivitas berisiko tinggi. Pintu tidak memberikan rekomendasi investasi ataupun produk. Pengguna wajib mempelajari aset crypto sebelum membuat keputusan. Semua keputusan perdagangan crypto merupakan keputusan mandiri pengguna.