
Berdasarkan data CoinGecko, saat ini terdapat lebih dari 18 ribu kripto yang telah diciptakan dan jumlah tersebut berpotensi terus bertambah. Kondisi ini menuntut investor maupun trader untuk mempertimbangkan berbagai aspek secara cermat dalam memilih aset layaknya smart money.
Dalam praktiknya, terdapat beragam pendekatan analisis yang dapat digunakan, mulai dari analisis fundamental hingga analisis teknikal. Selain itu, pelaku pasar kerap memperhatikan aset yang dipilih oleh smart money sebagai referensi strategi tambahan dalam mengambil keputusan. Oleh karena itu, artikel ini akan membahas apa itu smart money, pengaruhnya di pasar kripto, ciri-cirinya, serta cara melacak pergerakannya.

Smart money adalah dana yang berasal dari individu atau sekelompok orang berpengalaman, yang mengambil keputusan investasi atau trading berdasarkan strategi, analisis, dan pemahaman pasar yang matang. Konsep ini tidak hanya berlaku di pasar kripto, tetapi juga ditemukan di berbagai pasar keuangan lain seperti saham maupun emas.
Dalam konteks pasar kripto, smart money diidentifikasi melalui akun atau wallet yang menunjukkan konsistensi keuntungan dalam jangka waktu tertentu. Hal tersebut dapat dianalogikan seperti seseorang yang melempar dart ke papan sasaran. Yang dinilai bukan satu lemparan yang kebetulan tepat di tengah bull’s-eye, melainkan kemampuan untuk melempar secara konsisten dan berulang kali mengenai target.
Perlu diketahui, besarnya modal yang dimiliki tidak serta-merta menjadikan suatu akun atau wallet sebagai smart money. Julukan tersebut lebih mencerminkan kualitas pengambilan keputusan yang tidak semata-mata bergantung pada spekulasi atau keberuntungan, melainkan pada strategi yang terukur.
Dalam praktiknya, smart money menggunakan beragam pendekatan dalam trading dan investasi, termasuk penerapan pola Wyckoff sebagai bagian dari strategi analisis pasar. Pola ini tidak hanya dapat digunakan oleh smart money, tetapi juga oleh banyak trader untuk membantu mengidentifikasi tren dan fase pergerakan harga.
Pelajari lebih lanjut: Trading ala Smart Money dengan Wyckoff Pattern

Individu atau kelompok yang dikategorikan sebagai smart money umumnya ditandai oleh kemampuan menghasilkan keuntungan secara konsisten pada lebih dari satu aset, bukan hanya bergantung pada kinerja satu posisi tertentu.
Seperti contoh di atas, smart money tersebut tercatat membuka beberapa posisi pada aset yang berbeda dengan unrealized profit yang signifikan. Pola ini menunjukkan bahwa keuntungan yang diperoleh tidak berasal dari satu transaksi semata, melainkan dari strategi pengelolaan modal yang terukur, di mana modal dialokasikan ke beberapa aset dan tidak langsung difokuskan pada satu aset saja.
Pembelian aset kripto dalam jumlah besar memang dapat memengaruhi pergerakan harga. Namun, tidak semua transaksi berskala besar berasal dari smart money, karena sebagian di antaranya dapat dilakukan oleh whale.
Meskipun whale dan smart money sama-sama dapat diidentifikasi melalui riwayat transaksi, keduanya memiliki karakteristik yang berbeda. Seorang individu dapat dikategorikan sebagai whale berdasarkan besarnya kepemilikan aset dan nilai transaksi yang dilakukan. Sementara itu, smart money umumnya ditandai oleh kualitas pengambilan keputusan transaksi yang konsisten, dengan kepemilikan modal yang besar berperan sebagai faktor pendukung, bukan penentu utama.
Smart money dapat memengaruhi pergerakan harga melalui dua mekanisme utama:
Smart money diyakini memiliki sumber daya yang lebih besar, seperti modal, koneksi, pengalaman dan akses informasi. Keunggulan tersebut membentuk sinyal yang meningkatkan kepercayaan investor, sehingga mendorong mereka mengikuti arah transaksi yang dilakukan oleh smart money.
Investor ritel umumnya dapat mengidentifikasi keberadaan smart money melalui berbagai pendekatan, salah satunya dengan melakukan analisis onchain. Berikut beberapa ciri utama yang sering diamati:
Analisis onchain merupakan salah satu pendekatan yang dapat digunakan untuk melacak aktivitas smart money dengan memanfaatkan berbagai platform pendukung. Berikut alat yang umum digunakan untuk mengidentifikasi pergerakan smart money:
Platform yang digunakan:

3. Pada tahap ini, kamu dapat memasukkan alamat yang ingin dilacak, baik berdasarkan alamat dengan PnL terbesar pada token tertentu maupun alamat trader yang direkomendasikan oleh HyperDash.

4. Sebagai contoh, kita bisa memilih salah satu alamat trader yang direkomendasikan oleh HyperDash. Kemudian, pilih tanda panah kanan.

5. Analisis PnL, kepemilikan posisi atau aset pada suatu alamat , serta jangka waktu transaksi dapat memberikan gambaran hasil secara lebih komprehensif. Sebagai contoh, alamat wallet berikut menunjukkan PnL positif yang signifikan dan konsisten.

6. Melalui info ini, pengguna dapat melakukan analisis terhadap posisi yang dibuka, mulai dari harga masuk, nilai posisi, harga saat ini, hingga unrealized PnL yang masih berjalan.

Contoh di atas menunjukkan karakteristik yang kerap dikaitkan dengan smart money. Meskipun, posisinya saat ini masih mencatat unrealized loss, riwayat PnL dalam beberapa bulan terakhir tetap konsisten positif.
Setelah mengenal smart money, kamu bisa mulai berinvestasi aset kripto seperti BTC, ETH, SOL ala smart money dengan membelinya di aplikasi Pintu. Berikut langkah mudah berinvestasi di aplikasi pintu:
Selain BTC, SOL, dan ETH, kamu juga bisa berinvestasi pada aset crypto lainnya seperti VIRTUAL, RENDER, LINK dan yang lainnya tanpa harus khawatir adanya penipuan melalui Pintu. Selain itu, semua aset crypto yang ada di Pintu sudah melewati proses penilaian yang ketat dan mengedepankan prinsip kehati-hatian.
Ayo download aplikasi kripto Pintu di Play Store dan App Store! Keamananmu terjamin karena Pintu diregulasi dan diawasi oleh Bappebti dan Kominfo.
Selain melakukan transaksi, di aplikasi Pintu, kamu juga bisa belajar crypto lebih lanjut melalui berbagai artikel Pintu Academy yang diperbarui setiap minggunya!
Pemahaman terhadap pergerakan smart money dapat memberikan tambahan informasi bagi trader dalam menentukan keputusan trading. Melalui pengamatan kapasitas modal dan posisi yang dibuka, trader dapat menganalisis harga masuk yang dimiliki smart money, lalu membandingkannya dengan analisis teknikal maupun fundamental untuk memahami dasar pembukaan posisi tersebut. Meski demikian, pergerakan smart money tidak dapat dijadikan sebagai satu-satunya acuan atau dasar untuk mengambil keputusan trading. Pengambilan keputusan tetap memerlukan analisis yang lebih mendalam dan pertimbangan yang matang.
Disclaimer: Semua artikel dari Pintu Academy ditujukan untuk tujuan edukasi dan bukan merupakan nasihat keuangan.
Bagikan