Koreksi Harga Bitcoin, Hal yang Sehat Menurut Para Ahli

Updated
January 12, 2021
• Waktu baca 2 Menit
Gambar Koreksi Harga Bitcoin, Hal yang Sehat Menurut Para Ahli
Reading Time: 2 minutes

Setelah Bitcoin (BTC) menyentuh harga tertinggi di sekitar Rp500 juta, saat ini BTC mengalami koreksi. Dalam 24 jam BTC terlihat mengalami gejolak harga yang ekstrim yang mencapai $32,000 atau sekitar Rp454 juta.

Baca Juga: Harga BTC Berhasil Tembus Rp500 Juta di Awal Tahun 2021

Koreksi Pasar Mendadak

Setelah berhasil menyentuh harga tertinggi di $41,000, BTC kemudian mengalami penurunan. Tercatat BTC mengalami penurunan hingga $32,000 pada 11 Januari kemarin. Artinya BTC turun $9,000 dalam waktu 24 jam.

Sebenarnya koreksi merupakan hal yang tidak bisa terpisahkan dengan masa kenaikan harga. Hal ini juga sudah terbukti dengan sejarah naiknya BTC pada waktu ke belakang. Terlebih lagi jika sudah mengikuti pergerakan harga BTC semenjak ledakan harga di 2017.

Mengutip dari Decrypt, Jason Deane, Bitcoin analyst dari Quantum Economics mengatakan bahwa koreksi harga merupakan hal yang sehat dari pasar bullish dan memungkinkan para traders untuk bernafas dahulu sebelum memulai harga baru.

Mempertimbangkan bahwa harga Bitcoin naik dari $17.586 pada 11 Desember menjadi $ 41.950 dalam waktu kurang dari sebulan, David Lifchitz, CIO di ExoAlpha memandang kemunduran ini sebagai koreksi yang biasa oleh institusi cerdas yang membeli BTC dari $20.000 dalam perjalanan hingga $30.000.

Banyak Investor Kecil yang Menjual Aset

Meskipun banyak ahli dan traders yang menyarankan untuk tetap tenang, penurunan harga menyebabkan investor kecil menjual Bitcoin mereka. Hal ini memang tidak bisa terelakkan karena banyak investor yang memang mengincar keuntungan jangka pendek.

Baca Juga: Microstrategy Melakukan Pembelian BTC Lagi, Kali Ini Senilai $650 Juta

Investor Besar Tetap Tenang

Sementara itu, berbeda dengan investor kecil yang menjual asetnya karena panik, investor besar cenderung tetap tenang dan tidak menjual aset BTC mereka. Menurut Elias Simos sebagai spesialis protokol di Bison Trails, ketika koreksi seperti ini akun yang memiliki 1,000 atau lebih Bitcoin akan tetap mengalami pertumbuhan. Ia juga menulis cuitan di akun Twitternya, “Saat Anda menjual, whales melahap Bitcoin Anda.”

Mulai investasi Bitcoin dan aset crypto lainnya dengan aplikasi Pintu. Kamu bisa mulai beli Bitcoin dari Rp20,000! Yuk download dan mulai sekarang!

Topik
Bagikan

Artikel Terkait

Artikel Blog Terbaru

Lihat Semua Artikel ->