5 Prediksi Cryptocurrency 2021 Michael Saylor, Salah Satu CEO Perusahaan Pemilik Bitcoin Terbanyak di Dunia

Updated
June 18, 2021
• Waktu baca 4 Menit
Gambar 5 Prediksi Cryptocurrency 2021 Michael Saylor, Salah Satu CEO Perusahaan Pemilik Bitcoin Terbanyak di Dunia
Reading Time: 4 minutes

Michael Saylor merupakan salah satu miliarder dan CEO dari perusahaan pemilik bitcoin terbanyak di dunia. Selain aktif dalam investasi bitcoin, ia juga kerap membagikan berbagai prediksi cryptocurrency melalui akun Twitternya. Simak berbagai prediksi cryptocurrency 2021 oleh Michael Saylor berikut ini!

Siapa Michael Saylor?

Michael Saylor miliarder crypto terkaya
Sumber: Business Insider

Michael Saylor adalah CEO MicroStrategy, perusahaan perangkat lunak terkenal yang bergerak dalam bidang analisis strategi bisnis. Ia mendirikan MicroStrategy pada tahun 1989 dan berhasil menjadi multimilioner di akhir tahun 1990-an berkat sahamnya di perusahaan tersebut.

Meski sekarang berada pada peringkat 1362 Forbes Billionaires 2021, nyatanya Saylor memiliki latar belakang pendidikan yang cukup berbeda dengan karirnya saat ini. Ia memperoleh gelar ganda di bidang sains, teknologi dan masyarakat, serta aeronautika dan astronautika di MIT dengan beasiswa dari Angkatan Udara.

Selama menjabat sebagai CEO MicroStrategy, Saylor pernah terdepak dari jajaran miliarder dunia. Namun, ia berhasil bangkit kembali berkat investasi bitcoin yang dilakukannya. Di bawah kepemimpinannya, MicroStrategy melakukan pembelian bitcoin pertamanya pada Agustus 2020 dengan nilai $250 juta.

Sejak saat itu, aset digital MicroStrategy kian berkembang. Pada Desember 2020 lalu, Saylor berhasil memicu ledakan bitcoin institusional dan membawa MicroStrategy ke puncak sebagai salah satu perusahaan pemilik bitcoin terbanyak di dunia.

Hingga saat ini, kepemilikan bitcoin MicroStrategy mencapai 92,079 koin per 18 Mei 2021 yang mana nilainya bisa melampaui $2,25 miliar. Prestasi tersebut berhasil mengukuhkan posisi Saylor di peringkat 4 dalam daftar Forbes Crypto Rich List 2021.

Pembelian Bitcoin oleh MicroStrategy

jumlah bitcoin microstrategy

Dilansir dari laman Bravenewcoin, MicroStrategy dikabarkan memiliki 0,438% dari seluruh pasokan bitcoin yang ada di dunia. Sebagai salah satu perusahaan publik pemilik bitcoin terbanyak di dunia, MicroStrategy kerap melakukan pembelian bitcoin. Sepanjang paruh pertama 2021, perusahaan ini tercatat telah melakukan sejumlah transaksi bitcoin.

Berikut beberapa transaksi bitcoin yang pernah dilakukan MicroStrategy sepanjang 2020-2021:

  1. 11 Agustus 2020: 21.454 BTC senilai $250 juta.
  2. September 2020: 16.796 BTC senilai $175 juta.
  3. 5 Desember 2020: 2.574 BTC senilai $50 juta.
  4. 21 Desember 2020: 29.646 BTC senilai $650 juta.
  5. 24 Februari 2021: 19.452 BTC senilai $1,03 miliar.
  6. 4 Mei 2021: 271 BTC senilai $15 juta.
  7. 18 Mei 2021: 229 BTC senilai $10 juta.

Michael Saylor Twitter, Terkenal di Komunitas Bitcoin

‘Michael Saylor Twitter’ menjadi salah satu kata kunci pencarian populer dalam bisnis dan ekonomi. Hal ini dikarenakan Michael Saylor sangat aktif mengunggah cuitan mengenai bitcoin di akun Twitter miliknya. Jumlah pengikut akun @michael_saylor kini bahkan telah mencapai angka 1,2 juta.

Dibanding tahun-tahun sebelumnya, kini Saylor sangat aktif di Twitter. Dalam sehari, ia bahkan dapat membagikan 4-10 cuitan berisikan prediksinya mengenai cryptocurrency atau rencana-rencana MicroStrategy ke depannya.

Berikut salah satu cuitan Saylor di Twitter yang pernah diunggah mengenai prediksi dan pendapatnya tentang bitcoin:

 

Michael Saylor Twitter
(twitter.com)

Baca juga : Daftar Komunitas Bitcoin, Jangan Lupa Gabung!

5 Prediksi Cryptocurrency 2021 Oleh Michael Saylor

prediksi cryptocurrency 2021

 

Sebagai salah satu orang yang paling vokal mengenai bitcoin, Michael Saylor kerap memberikan pandangannya mengenai perkembangan bitcoin maupun aset kripto lainnya. Beberapa prediksi cryptocurrency 2021 yang dibagikan Saylor sejauh ini antara lain:

Bitcoin Sebagai Pengganti Emas

Kepada Andrew Henderson dari Nomad Capitalist pada 28 Januari lalu, Saylor berpendapat bahwa bitcoin akan menggantikan emas sebagai aset terbesar dunia. Ia memprediksi bahwa pelaku swasta akan berpindah ke bitcoin karena dianggap memiliki nilai lindung inflasi yang lebih baik daripada emas.

Prediksi Cryptocurrency 2021: Nilai Pasar Bitcoin Akan Capai $100 Triliun

Februari lalu, Saylor menyampaikan prediksi bitcoinnya kepada CNBC. Ia mengatakan bahwa saat ini terdapat $500 triliun aset moneter yang meliputi mata uang, emas, saham, obligasi, dan lain sebagainya. Di masa depan, bitcoin akan mengambil seluruh kapitalisasi pasar emas. Setelah nilai pasar bitcoin mencapai $100 triliun, volatilitasnya juga akan mulai menurun.

Bitcoin Sebagai Aset Investasi Level Institusional

Dilansir dari Bravenewcoin, Saylor mengemukakan pendapatnya bahwa bitcoin berpotensi menjadi aset investasi level institusional, yang berarti sangat cocok untuk investasi skala besar oleh perusahaan, yayasan hingga bank investasi.

Prediksi Bitcoin sebagai Properti Digital yang Kuat di Dunia

Bulan lalu, Saylor sempat terlibat dalam debat online di Twitter bersama Peter Schiff, kepala ekonom dan ahli strategi global Euro Pacific Capital. Ia memberikan pandangannya mengenai bitcoin yang berpotensi menjadi properti digital yang kuat dunia di samping emas, ekuitas, obligasi, dan fiat.

Bitcoin Memiliki Peluang Apresiasi Nilai

Dikutip dari laman Financial Times pada 15 Juni lalu, Saylor mengatakan bahwa pasokan bitcoin yang terbatas membuat tingkat adopsi terus mengalami kenaikan. Hal ini membuatnya percaya bahwa bitcoin memiliki peluang besar dalam apresiasi atau kenaikan nilainya.

Beli Crypto Di Mana?

Jangan lewatkan kesempatan untuk berinvestasi bitcoin. Kamu bisa melakukan transaksi dengan aman dan mudah dengan download aplikasi Pintu. Yuk, download sekarang dan nikmati kemudahan trading aset kripto lewat gadget kamu!

Bagikan

Artikel Terkait

Artikel Blog Terbaru

Lihat Semua Artikel ->