5 Strategi Jitu Mencari Altcoin Potensial Sebelum Harga Meroket!

Updated
August 22, 2023
• Waktu baca 6 Menit
Gambar 5 Strategi Jitu Mencari Altcoin Potensial Sebelum Harga Meroket!
Reading Time: 6 minutes

Dalam dunia crypto yang dinamis dan serba cepat ini, mencari altcoin dengan potensi besar sebelum harganya meroket bisa menjadi tantangan sekaligus peluang.

Bulan Juli menjadi salah satu contoh momen terbaik altcoin yang tidak bisa dilupakan oleh para trader dan investor. Pada 13 Juli 2023, Ripple (XRP) meroket hingga 70% dalam waktu 24 jam setelah ada informasi bahwa XRP menang gugatan atas SEC dan resmi mengumumkan bukan termasuk sekuritas.

Tidak hanya itu, pada 27 Juli 2023, Bounce (AUCTION) juga melonjak hingga lebih dari 100% dalam waktu 24 jam. Pasalnya, kenaikan harga AUCTION didukung oleh berita kolaborasinya dengan BlockVision dan peluncuran Diamond Hand Necklace Auction yang akan berlangsung pada Agustus mendatang.

Dengan pemahaman yang tepat dan strategi yang efektif, kamu bisa menemukan ‘permata’ yang belum tergali di antara ribuan altcoin yang ada.

Kali ini kita akan membahas 5 strategi jitu untuk membantumu mencari altcoin potensial. Mulai dari memahami dasar-dasar dan potensi altcoin, menganalisis pasar crypto, hingga memahami teknik fundamental dan teknikal dalam mencari altcoin. Selain itu, kita juga akan membahas pentingnya memahami sentimen investor terhadap altcoin. Simak selengkapnya berikut ini!

1. Pengenalan Altcoin: Memahami Dasar-dasar dan Potensinya

apa itu altcoin
Sumber: Easy Crypto

Altcoin, singkatan dari “alternative coin”, adalah semua crypto alternatif selain Bitcoin. Altcoin memiliki kerangka dasar yang mirip dengan Bitcoin, berfungsi sebagai sistem peer-to-peer dan berbagi kode.

Namun, ada perbedaan signifikan antara Bitcoin dan altcoin, terutama dalam mekanisme konsensus yang digunakan untuk memvalidasi transaksi atau menghasilkan blok. Altcoin biasanya menggunakan mekanisme bukti kepemilikan (PoS), berbeda dengan Bitcoin yang menggunakan bukti kerja (PoW).

Ada berbagai jenis altcoin, termasuk yang berbasis mining, stablecoin, token keamanan, memecoin, dan token utilitas. Masing-masing memiliki karakteristik dan fungsi uniknya sendiri.

Misalnya, stablecoin bertujuan untuk mengurangi volatilitas yang telah menandai perdagangan dan penggunaan crypto sejak awal. Sementara itu, memecoin biasanya dipromosikan oleh selebriti dan influencer populer di industri crypto.

Mengetahui dasar-dasar dan potensi altcoin adalah langkah pertama dalam mencari altcoin potensial. Dengan pemahaman yang baik, kamu dapat membuat keputusan investasi yang lebih tepat dan berpotensi menghasilkan keuntungan yang signifikan.

2. Menganalisis Pasar Crypto untuk Mengetahui Trend Terkini

Pasar crypto sangat dinamis dan selalu berubah. Oleh karena itu, penting untuk selalu mengikuti perkembangan dan trend pasar.

Analisis pasar melibatkan penilaian informasi yang tersedia tentang altcoin, termasuk kasus penggunaannya, jaringannya, dan tim di balik proyek tersebut. Tujuannya adalah untuk memahami apakah aset tersebut overvalued atau undervalued.

Aset yang overvalued biasanya harus dihindari, sedangkan aset yang undervalued memiliki potensi pertumbuhan yang lebih besar.

Penting juga untuk memperhatikan kondisi pasar yang melingkupi altcoin. Selalu perhatikan pasokan, permintaan, volume perdagangan, dan sentimen pasar. Selain itu, penting untuk membaca tentang tim di balik koin dan menilai pengalaman dan track record mereka.

Agar lebih mudah, kamu bisa mengunjungi media sosial seperti Instagram atau Youtube para influencer crypto. Sebagai contoh, video diatas adalah influencer crypto bernama CryptoBusy yang memiliki 215.000 subscriber dan sudah verified.

Dalam video tersebut, CryptoBusy memberikan pandangannya terhadap trend altcoin terbaru dan 5 altcoin potensial beserta penjelasan faktor pendukungnya.

Menganalisis pasar crypto tidak hanya membantu kamu membuat keputusan investasi yang lebih baik, tetapi juga membantu kamu memahami dinamika pasar crypto secara keseluruhan. Dengan pemahaman ini, kamu dapat lebih siap untuk merespons perubahan pasar dan memanfaatkannya untuk keuntunganmu.

Baca Juga: Apa Itu Altcoin dan Tipe-tipenya?

3. Teknik Fundamental (Tokenomics) dalam Menemukan Altcoin Potensial

Teknik fundamental dalam mencari altcoin potensial melibatkan penilaian berbagai faktor yang dapat mempengaruhi nilai dan potensi pertumbuhan altcoin.

Salah satu faktor penting adalah tokenomics, atau ekonomi token. Kamu harus memperhatikan 10 fitur utama saat membuat keputusan investasi, termasuk total pasokan, distribusi, tingkat inflasi, stabilitas harga, utilitas, likuiditas, efek jaringan, keamanan, dan periode vesting.

Selain itu, penting juga untuk memahami tujuan investasi dalam altcoin. Altcoin seringkali menawarkan potensi return yang lebih tinggi daripada crypto yang lebih mapan.

polygon coinmarketcap
Sumber: Coinmarketcap

Sebagai contoh nyata, kamu bisa menggunakan Coinmarketcap untuk melakukan fundamental analysis suatu token. Misalnya kamu tertarik dengan Polygon (MATIC), seperti gambar diatas, di Coinmarketcap kamu bisa melihat bahwa per 7 Agustus 2023, market cap MATIC turun 0,15% hingga mencapai $6,2 miliar, volume perdagangannya naik 8,98% hingga mencapai $240 juta, total supply, supply yang beredar, dan lain sebagainya.

polygon website
Sumber: Polygon Website

Tidak hanya berhubungan dengan angka, kamu juga bisa mengetahui semua hal tentang MATIC atau altcoin yang kamu pilih melalui website resminya, sebagai contoh website resmi MATIC adalah https://polygon.technology/. Di website tersebut kamu bisa menemukan white paper token, proyek yang sedang dan akan dijalankan, kegunaan token tersebut di kehidupan nyata, hingga informasi terbaru mengenai komunitasnya.

Analisa fundamental suatu token sangat diperlukan untuk mengetahui nilai dan potensi pertumbuhan token tersebut di masa mendatang. Jika hal-hal diatas sulit untuk dicari atau ditemukan, artinya kamu perlu berhati-hati dengan altcoin tersebut.

4. Teknik Teknikal dalam Menemukan Altcoin Potensial

teknik teknikal menemukan altcoin potensial
Sumber: Coinsph

Teknik teknikal dalam mencari altcoin potensial melibatkan analisis data historis dan tren pasar. Penting untuk memahami bagaimana koin berperilaku di pasar yang berbeda dan membandingkan kinerjanya dengan aset lain.

Meskipun kinerja masa lalu tidak menjamin hasil masa depan, namun dapat memberikan wawasan tentang bagaimana koin kemungkinan akan berperilaku dalam kondisi pasar yang berbeda.

Selain itu, penting juga untuk mempertimbangkan likuiditas dan volume perdagangan altcoin. Likuiditas adalah sejauh mana koin dapat dibeli dan dijual di pasar tanpa mempengaruhi harganya.

Tanpa likuiditas yang cukup, bisa sulit untuk keluar dari posisi investasi saat kamu mau. Volume perdagangan memberikan gambaran tentang seberapa banyak aktivitas yang terjadi, dan apakah ada cukup pembeli dan penjual untuk mendukung investasimu.

Baca Juga: 5 Aset Crypto Murah yang Cocok Untuk Investasi Jangka Panjang

5. Sentimen Investor Terhadap Altcoin

Sentimen investor terhadap altcoin dapat berdampak signifikan pada nilai dan potensi pertumbuhan altcoin.

Sentimen positif dapat mendorong permintaan dan harga altcoin naik, sedangkan sentimen negatif dapat menurunkan permintaan dan harga. Oleh karena itu, penting untuk memahami dan memantau sentimen investor terhadap altcoin yang kamu pertimbangkan untuk investasi.

Salah satu cara untuk memahami sentimen investor adalah dengan membaca ulasan ahli dan pengalaman pengguna dan memantau pergerakan fear and greed index altcoin.

Ulasan yang diberikan para ahli ini dapat memberikan wawasan berharga tentang potensi altcoin dan dapat mengingatkan kamu tentang perkembangan atau risiko signifikan yang mungkin tidak segera jelas. Sebagai contoh, kamu bisa mengunjungi Youtube atau media sosial influencer crypto yang ternama dan terverifikasi untuk mendapatkan update info terbaru mengenai sentimen altcoin terkini.

altcoin index
Sumber: Altcoin Index

Sedangkan, gerakan fear and greed index bisa membantumu untuk menganalisa apakah sentimen investor terhadap altcoin berada di zona fear atau di zona greed. Sebagai contoh, per 5 Agustus 2023, altcoin index sekarang berada di angka 31. Menurut pengukuran index, bisa dikatakan sebagai altcoin season (alt season) jika angka tersebut berada di angka 75.

Menurut Forbes, jika skornya semakin kecil, artinya investor semakin khawatir tentang masa depan altcoin. Ini bisa jadi momen yang tepat untuk belanja altcoin. Namun, jika skornya semakin besar, berarti para investor semakin optimis terhadap masa depan altcoin. Ini bisa menjadi tanda bahwa pasar akan mengalami penyesuaian atau saat yang tepat untuk menjual dan meraih keuntungan.

Investasi dalam altcoin adalah cara yang menarik untuk mendiversifikasi portofolio crypto dan meningkatkan potensi keuntunganmu. Namun, sebelum berinvestasi, penting untuk melakukan penelitianmu sendiri dan memahami sepenuhnya risiko yang terlibat.

Jika kamu baru memulai perjalananmu dalam dunia crypto atau mencari platform yang aman dan mudah digunakan untuk berinvestasi dalam altcoin, exchange crypto Pintu bisa menjadi pilihan yang tepat.

*Disclaimer

Konten ini bertujuan memperkaya informasi pembaca. Selalu lakukan riset mandiri dan gunakan uang dingin sebelum berinvestasi. Segala aktivitas jual beli dan investasi aset crypto menjadi tanggung jawab pembaca.

Referensi:

Bagikan

Artikel Terkait

Artikel Blog Terbaru

Lihat Semua Artikel ->