Ketika kamu berpikir tentang bank, mungkin hal pertama yang muncul di benak kamu adalah tempat untuk mendapatkan layanan dan produk seperti simpanan dan pinjaman. Namun, ada juga bank yang tidak memiliki fokus komersial seperti itu tetapi memainkan peran kunci dalam perekonomian yaitu bank sentral.
Bank sentral memiliki peran penting dalam perekonomian karena tugas bank sentral adalah untuk menerapkan kebijakan moneter, mengelola mata uang suatu negara, atau sekelompok negara, dan mengendalikan jumlah uang beredar.Â
Beberapa tugas bank sentral yang paling utama adalah menyusun kebijakan moneter, mengatur peredaran uang, mengawasi pasar antar bank, dan meminjamkan dana pada bank yang mengalami masalah likuiditas.
Tugas bank sentral di atas harus dilakukan secara independen agar dapat terbebas dari tekanan elit politik yang berkuasa di negara tersebut. Yuk cari tahu apa saja tugas bank sentral serta fungsi dan wewenang bank sentral melalui artikel Pintu di bawah ini!
Bank sentral adalah lembaga publik yang bertanggung jawab untuk menerapkan berbagai kebijakan moneter secara independen. Wewenang dan tugas bank sentral yang paling utama adalah memastikan stabilitas sistem keuangan. Berikut ini penjelasan detail mengenai wewenang dan tugas bank sentral:
Wewenang dan tugas bank sentral yang pertama adalah menetapkan tujuan makroekonomi seperti untuk memastikan stabilitas harga dan pertumbuhan ekonomi. Untuk melakukan ini, otoritas keuangan memiliki alat seperti menetapkan suku bunga dan sebagainya.Â
Berdasarkan situasi ekonomi, bank sentral akan memilih untuk menaikkan suku bunga resmi untuk mengendalikan inflasi, atau menurunkan suku bunga untuk mendorong konsumsi dan mendorong pertumbuhan ekonomi.
Wewenang dan tugas bank sentral yang kedua adalah menerbitkan dan mengatur uang yang beredar. Bank sentral melakukan ini untuk menyuntikkan likuiditas ke dalam perekonomian sehingga pelaku ekonomi seperti konsumen, perusahaan, dan negara dapat menggunakannya dalam transaksi mereka.
Tugas bank sentral berkenaan dengan mata uang adalah melakukan operasi untuk memastikan nilai tukar tetap stabil, serta mengendalikan cadangan devisa negara. Misalnya dengan mendorong ekspor dan menekan impor.
Wewenang dan tugas bank sentral yang ketiga adalah memastikan undang-undang keuangan dipatuhi oleh bank umum. Selain itu bank sentral juga memantau sistem pembayaran nasional berfungsi dengan baik.
Wewenang dan tugas bank sentral yang keempat adalah memberikan bantuan likuiditas pada bank yang mengalami kesulitan. Di indonesia, hal ini lazim disebut BLBI (Bantuan Likuiditas Bank Indonesia).Sedangkan di luar negeri, hal ini disebut bailout.
Baca juga: 5 Jenis-Jenis Akun dalam Akuntansi
Wewenang dan tugas bank sentral adalah memastikan stabilitas keuangan Indonesia. Hal ini membutuhkan pilar yang terdiri dari kebijakan moneter dengan prinsip kehati-hatian, sistem perbankan yang sehat, serta sistem pembayaran yang cepat dan tepat. Berikut ini penjelasan mengenai tiga pilar Bank Indonesia:
Kebijakan moneter dengan prinsip kehati-hatian adalah salah satu strategi yang dilakukan oleh bank sentral untuk menjaga stabilitas keuangan negara.
Prinsip ini mengacu pada pendekatan yang berhati-hati dalam mengambil keputusan terkait kebijakan moneter, dengan mempertimbangkan risiko dan dampaknya terhadap stabilitas sistem keuangan.Â
Dalam hal ini, bank sentral biasanya lebih memilih untuk memperkenalkan kebijakan yang bertahap dan konsisten, daripada melakukan perubahan yang drastis atau terlalu cepat.
Sistem pembayaran yang cepat dan tepat adalah suatu sistem yang dirancang untuk memfasilitasi transaksi keuangan secara efisien dan aman antara para pengguna jasa keuangan, seperti bank dan nasabahnya.Â
Sistem pembayaran yang baik harus mampu menangani transaksi dalam jumlah besar dan dengan kecepatan yang tinggi, serta memastikan bahwa data dan informasi terkait transaksi tersebut tetap aman dan terlindungi dari ancaman keamanan.
Sistem perbankan dan keuangan yang sehat adalah suatu sistem keuangan yang dapat bertahan dalam jangka panjang dan mampu menghadapi risiko dan tekanan dari lingkungan ekonomi yang dinamis.Â
Sistem ini harus mampu memperoleh dana dengan biaya rendah dan mengalokasikan dana tersebut dengan baik, sehingga dapat memberikan manfaat bagi para pihak yang terlibat dalam sistem keuangan, termasuk nasabah, investor, dan lembaga keuangan itu sendiri.Â
Selain itu, sistem keuangan yang sehat juga harus memiliki tata kelola yang baik, transparan, dan akuntabel, serta mampu mengikuti peraturan dan standar internasional yang berlaku.
Baca juga: Apa itu Biaya Tutup
Setiap negara di dunia memiliki bank sentralnya sendiri termasuk Indonesia. Wewenang dan tugas bank sentral di seluruh dunia tidak berbeda jauh satu sama lainnya yakni menjaga stabilitas keuangan. Berikut ini contoh bank sentral sekaligus penjelasannya:Â
The Federal Reserve adalah bank sentral Amerika Serikat yang didirikan pada tahun 1913. Wewenang dan tugas bank sentral Amerika Serikat adalah mengawasi dan mengatur sistem perbankan di Amerika Serikat serta menjaga stabilitas keuangan negara. The Federal Reserve memiliki kebijakan yang independen dari pemerintah dan dilaporkan secara berkala kepada Kongres AS.
Bank of Japan adalah bank sentral Jepang yang didirikan pada tahun 1882. Wewenang dan tugas Wewenang dan tugas bank sentral ini adalah menjaga stabilitas harga dan mempromosikan pertumbuhan ekonomi di Jepang melalui kebijakan moneter yang tepat.
People’s Bank of China adalah bank sentral Tiongkok yang didirikan pada tahun 1948. Wewenang dan tugas bank sentral ini adalah untuk menjaga stabilitas harga dan mempromosikan pertumbuhan ekonomi serta memberikan dukungan kepada pemerintah Tiongkok dalam hal kebijakan ekonomi dan keuangan.
Bank Indonesia adalah bank sentral Indonesia yang didirikan pada tahun 1953. Wewenang dan tugas bank sentral ini adalah menjaga stabilitas harga dan mempromosikan pertumbuhan ekonomi di Indonesia melalui kebijakan moneter yang tepat.Â
Selain mata uang fiat yang diawasi dan diatur oleh bank sentral, kamu juga bisa gunakan mata uang digital yang disebut cryptocurrency. Kamu bisa gunakan Aplikasi Pintu untuk memiliki beragam koin pilihan seperti Ripple, Polkadot, Ethereum, Bitcoin dengan modal awal hanya Rp11.000.
Dapatkan juga informasi terbaru seputar berita crypto di Pintu News dan perdalam wawasan kamu melalui Pintu Academy untuk mendapatkan materi belajar crypto untuk level pemula hingga level mahir.
Unduh aplikasi Pintu di App Store atau Play Store sekarang juga!
Referensi:
Troy Segal, What Is a Central Bank, and Does the U.S. Have One, Diakses tanggal 7 April 2023Â
Dheeraj Vaidya, Central Bank, Diakses tanggal 7 April 2023
santander.com, What is a Central Bank, Diakses tanggal 7 April 2023