Menengah
Disertai Video

Apa itu Rupiah Token (IDRT)?

Update 2 Sep 2021 • Waktu Baca 3 Menit
Gambar Apa itu Rupiah Token (IDRT)?
Reading Time: 3 minutes

Pengertian Rupiah Token

Rupiah Token (IDRT) adalah aset kripto pertama yang dirancang untuk memiliki nilai yang sama dengan mata uang Rupiah Indonesia.

Rupiah Token (IDRT) tergolong ke dalam kategori stablecoin, atau aset kripto yang dijamin 1:1 dengan aset lain yang nilainya stabil seperti fiat/mata uang yang dikeluarkan oleh pemerintah. Mungkin kamu masih bertanya-tanya apa itu Rupiah Token, kegunaan dan cara kerjanya. Untuk lebih memahaminya, yuk simak lebih lanjut penjelasannya di bawah ini.

Apa Kegunaan Stablecoin Seperti IDRT?

Sebagai alat investasi yang dapat dengan mudah diperdagangkan secara internasional, aset kripto unggul dari sudut pandang teknologi. Namun, fluktuasi nilai aset kripto yang tinggi membuatnya belum ideal untuk dijadikan alat pembayaran transaksi sehari-hari.

Stablecoin seperti Rupiah Token atau IDRT merupakan solusi akan kebutuhan aset yang dapat diperjualbelikan dengan mudah ke mana saja, namun dengan nilai yang lebih stabil. Jadi apa saja manfaat stablecoin seperti IDRT? Untuk lebih jelasnya, berikut penjelasannya.

  1. Menghubungkan mata uang rupiah dengan teknologi kripto

Seperti dijelaskan sebelumnya, stablecoin seperti IDRT dibuat dengan tujuan menggabungkan keunggulan-keunggulan yang dimiliki aset kripto dan mata uang fiat. Keunggulan-keunggulan itu antara lain pemrosesan transaksi yang cepat dan keamanan atau privasi yang dimiliki aset kripto, dan nilai stabil yang dimiliki mata uang fiat.

Sebagai token ERC-20, atau token dengan standar teknis yang digunakan di blockchain Ethereum, IDRT memudahkan penggunanya untuk melakukan transfer aset senilai rupiah dengan murah dan cepat ke mana saja di seluruh dunia. Apabila dengan lembaga keuangan tradisional seperti bank kamu memerlukan waktu yang lama dan biaya yang tidak murah untuk mengirimkan uang ke luar negeri, dengan stablecoin kamu bisa mengirim dana dengan cepat dengan biaya yang jauh lebih murah.

Tidak hanya itu, proses pengiriman pun tidak membutuhkan lagi peran pihak ketiga seperti bank. Kamu dapat langsung mengirim IDRT ke alamat yang dituju melalui dompet Ethereum yang kamu gunakan.

Kombinasi antara blockchain Ethereum dan stabilitas harga mata uang rupiah, menghasilkan aset digital yang dapat ditransaksikan atau dikirim ke belahan dunia manapun dengan cepat tanpa perantara seperti bank, namun dengan nilai yang tidak fluktuatif.

  1. Jaminan transaksi yang aman dan bersifat permanen

Semua transaksi yang dilakukan di atas blockchain bersifat permanen, dan tidak dapat diubah. Semua transaksi juga dijalankan sesuai dengan aturan smart contract, sehingga menghilangkan faktor human error yang dapat terjadi pada transaksi keuangan tradisional.

Kelebihan Rupiah Token

2. Bisa digunakan di berbagai crypto exchange

IDRT tidak hanya bisa digunakan di blockchain Ethereum, tetapi juga hadir di Binance Chain (BEP-2), yang kompatibel dengan ERC-20. Artinya, kamu dapat menyetor Token ERC-20 ke akun Binance kamu dan menariknya kembali dalam bentuk token BEP-2, ataupun sebaliknya.

Selain itu, kamu juga bisa menggunakan IDRT untuk ditukarkan dengan aset kripto lain untuk aktivitas trading maupun dimanfaatkan sebagai investasi layaknya mata uang fiat.

IDRT bisa dipakai untuk trading di berbagai exchange, baik itu exchange berbasis blockchain Ethereum seperti Uniswap, maupun centralized exchange seperti Binance. Untuk lihat lebih detailnya, kamu bisa kunjungi https://rupiahtoken.com/.

Bagaimana Cara Kerja IDRT?

Saat seorang pengguna membeli IDRT menggunakan rupiah, PT Rupiah Token dapat mencetak jumlah IDRT yang setara di blockchain Ethereum. Ketika pengguna ingin menarik kembali IDRT-nya dan menukarkannya dengan rupiah, PT Rupiah Token dapat memusnahkan (burn) IDRT dengan jumlah yang sama dari blockchain Ethereum untuk mengurangi total pasokan yang beredar. Pengguna kemudian akan menerima rupiah ke rekeningnya kembali.

PT Rupiah Token Indonesia menjamin bahwa setiap IDRT yang beredar di-backing dengan rupiah, dan menyediakan jaminan audit bank di sini: https://rupiahtoken.com/#reports

Berapa Banyak IDRT yang Beredar di Pasaran?

IDRT dikembangkan oleh PT Rupiah Token Indonesia, perusahaan teknologi blockchain dari Indonesia. Per Agustus 2021, token IDRT yang sudah beredar di pasaran mencapai lebih dari 82,8 milyar koin IDRT dengan jaminan dalam Rupiah dengan nilai yang sama. Adapun volume trading IDRT mencapai 11.6 milyar dalam 24 jam per 12 Agustus 2021.

Bagaimana Cara Mendapatkan IDRT?

Setelah memahami lebih lanjut apa itu Rupiah Token, kalau kamu yang tertarik untuk membelinya atau melakukan jual beli aset kripto lainnya, kamu bisa download aplikasi Pintu, aplikasi jual beli cryptocurrency yang telah terdaftar di BAPPEBTI. Investasi dan trading kripto di Pintu bisa mulai dari Rp11.000 saja. Cek juga harga kripto terbaru dan belajar kripto secara gratis di Pintu Akademi.

Referensi:

https://rupiahtoken.com/whitepaper.pdf
https://pintu.co.id/academy/post/apa-itu-stablecoin
Penulis:Nadya Rahmaesya

Beri nilai untuk artikel ini

Penilaian kamu akan membantu kami.

Apa yang kamu tidak suka?

Apakah ada saran untuk artikel ini?

Terima kasih untuk masukanmu!Tutup
Masukan gagal terkirim. Silakan coba lagi.Tutup

Bagikan