10 Ide Usaha Sampingan di Rumah, Modal Kecil!

Updated
January 13, 2022
• Waktu baca 4 Menit
Gambar 10 Ide Usaha Sampingan di Rumah, Modal Kecil!
Reading Time: 4 minutes

Ide usaha sampingan yang dilakukan dari rumah masuk dalam golongan bisnis skala kecil. Namun jangan salah, bisnis dari skala kecil tersebut bisa mendatangkan keuntungan yang tidak sedikit apabila dijalankan dengan serius. Untuk kamu yang ingin memulai bisnis sampingan namun masih bingung harus berfokus di bidang apa, simak 10 ide usaha sampingan di rumah berikut ini!

Affiliate Marketing

Istilah affiliate marketing mungkin terdengar asing bagi sebagian orang. Namun perlu diketahui, affiliate marketing bisa jadi bentuk kerja sampingan berbasis online dengan keuntungan menggiurkan.

Pasalnya, bisnis ini hanya membutuhkan kemampuan untuk memasarkan produk dari merchant tertentu yang nantinya akan memberikan imbalan atau reward berbentuk komisi. Lumayan banget, bukan?

Baca juga: Apa itu Bisnis Afiliasi dan Bagaimana Cara Kerjanya?

Berjualan Barang Preloved

ide bisnis sampingan

Rasanya sulit disangkal, potensi ide usaha sampingan secara online memang sangat menjanjikan. Sebab, sudah semakin banyak konsumen yang mencari barang secara online dibandingkan offline. Salah satu ide jualan online yang cukup menarik adalah berjualan barang bekas atau preloved.

Untuk memulainya, kamu bisa menggunakan beberapa media sosial seperti Facebook ataupun Instagram. Jangan lupa, potret barang yang hendak kamu jual agar terlihat lebih menarik.

Jika kamu mampu membuat strategi pemasaran dan branding mumpuni, dijamin usaha sampingan satu ini bisa memberikan keuntungan melimpah.

Baca juga: 5 Cara Sukses di Usia Muda, Sudah Siap?

Berjualan Perlengkapan Bayi

Jangan hanya berfokus kepada target pasar yang luas, target pasar spesifik seperti anak-anak juga cukup berpotensi, lho. Oleh sebab itulah, kamu boleh mencoba peruntungan untuk membuka usaha sampingan di rumah dengan berjualan berbagai perlengkapan bayi dan anak, mulai dari popok, baju, hingga botol ASI.

Jika kamu bisa membuat penawaran yang terlihat menarik, dijamin tidak sedikit ibu-ibu yang tertarik untuk memborong produk yang kamu jual.

Bisnis Katering Sehat

Usaha sampingan yang bisa dilakukan di rumah dan layak dicoba lainnya adalah melayani katering sehat. Tak bisa dipungkiri jika saat ini, pola hidup sehat telah menjadi tren masyarakat Indonesia.

Sebab, masyarakat mulai paham dan sadar pentingnya menjaga kesehatan tubuh. Salah satunya dengan memperhatikan asupan makanan sehari-hari.

Namun sayangnya, tidak semua orang mampu dan sempat memasak sendiri makanan yang sehat sekaligus bergizi. Oleh sebab itulah, katering makanan semacam ini sangat berpeluang besar untuk berkembang, terlebih jika kamu menyasar target pasar yang tepat dengan pesan promosi yang tepat pula.

Bisnis Produk Kecantikan

Dengan target pasar utama kaum wanita, berjualan atau berbisnis produk kecantikan juga bisa menjadi bentuk usaha sampingan yang sangat menjanjikan.

Salah satu tips yang bisa kamu lakukan untuk mempromosikan produk kecantikan adalah dengan menampilkan potret before after penggunaan suatu produk. Jika produk yang ditawarkan memang berkualitas dan memiliki harga relatif terjangkau, tidak akan sulit untuk memperoleh banyak pelanggan dalam waktu singkat.

Cloud Kitchen atau Dapur Bersama

Terdengar agak asing memang, tetapi ketahuilah cloud kitchen adalah bentuk bisnis berbasis kuliner yang kini tengah naik daun. Cloud kitchen atau yang juga bisa disebut sebagai dapur bersama ini merupakan dapur yang sengaja dibuat untuk mengolah sekaligus menyajikan berbagai jenis makanan dari brand yang berbeda-beda.

Biasanya, cloud kitchen sendiri hanya melayani pengantaran online sehingga waktu tunggu makanannya pun relatif lebih singkat. Beberapa contoh Cloud Kitchen adalah GrabKitchen dan Dapur Bersama Go-Food.

Desain Grafis

ide usaha desain grafis

Tahukah kamu, salah satu usaha sampingan paling menjanjikan di situasi seperti saat ini adalah desain grafis? Layanan ini masuk dalam jenis bisnis bermodal kecil tapi menyimpan potensi untung teramat besar.

Saat menjalankan bisnis desain grafis, kamu hanya membutuhkan modal laptop, listrik dan keahlian desain. Jika kamu merasa harga layanan desain grafis dalam negeri masih terlalu murah, coba saja tawarkan jasa tersebut ke luar negeri secara online melalui berbagai situs internasional seperti freelancer.com, upwork.com, dan banyak lagi.

Investasi Crypto

Selain usaha sampingan seperti yang telah dijelaskan di atas, kamu juga bisa coba berinvestasi untuk mendapatkan passive income. Salah satu contohnya adalah aset crypto yang jadi sedang diminati masyarakat Indonesia saat ini. Wajar saja mengingat harga berbagai aset crypto mengalami peningkatan pesat dalam waktu singkat.

Sebut saja, harga Dogecoin yang mengalami peningkatan nilai hingga 9000% per 27 Oktober 2021 dibandingkan tahun sebelumnya. Lalu ada juga, crv coin yang mengalami peningkatan harga lebih dari 50% hanya dalam kurun waktu seminggu saja.

Di Pintu, investasi dan trading crypto bisa mulai dari Rp11.000 saja, lho! Download Pintu sekarang!

Baca juga: Apa itu Cryptocurrency?

Penulis Konten

Salah satu ide usaha sampingan di rumah yang tidak kalah menariknya adalah menjadi seorang penulis konten secara online atau yang dikenal dengan sebutan freelance writer. Apabila website sudah dibangun, maka tentu saja pemilik bisnis membutuhkan jasa dari content writer guna menuliskan konten di dalam website yang dimaksud.

Nah, kesempatan semacam ini sangat terbuka bagi kamu yang memiliki skill di bidang jurnalistik. Apalagi, usaha ini tak membutuhkan modal apapun kecuali perangkat laptop dan internet yang stabil.

Dropshipper

Bagi kamu yang memiliki modal kecil ataupun terbatas untuk membuka usaha sampingan di rumah, jangan khawatir. Sebab, bisnis dropshipper memungkinkan kamu untuk berjualan tanpa perlu modal sama sekali. Kamu hanya perlu mempromosikan produk dari merchant bersangkutan dan memperoleh sejumlah komisi apabila produk berhasil kamu jual. Menarik sekali, bukan?

Itulah beberapa ide usaha sampingan yang bisa kamu lakukan dari rumah tanpa membutuhkan modal yang terlalu besar. Kira-kira, jenis usaha mana nih yang paling menarik?

Referensi:

Eric Rosenberg. 5 Small Business Ideas With Big Potential. Diakses tanggal: 16-10-21

R.L. Adams. 50 Profitable Side Hustle Ideas. Diakses tanggal: 16-10-21

Graham Snowdon. 50 Side Businesses To Set Up From Home. Diakses tanggal: 16-10-21

Bagikan

Artikel Terkait

Artikel Blog Terbaru

Lihat Semua Artikel ->