Apa itu Komoditas dan Hubungannya dengan Aset Crypto?

Updated
October 5, 2021
• Waktu baca 4 Menit
Gambar Apa itu Komoditas dan Hubungannya dengan Aset Crypto?
Reading Time: 4 minutes

Komoditas adalah aset yang diperdagangkan di seluruh dunia, bahkan diperjualbelikan antar negara. Tidak jarang komoditas menjadi sumber pemasukan yang sangat besar bagi sebuah negara. Lalu, apa itu komoditas? Ketahui pengertian, jenis, dan contoh komoditas dalam artikel berikut ini.

Pengertian Komoditas

pengertian komoditas adalah

Menurut Investopedia, komoditas adalah barang-barang yang dapat dipertukarkan dengan barang lain dalam sebuah perdagangan. Ketika diperdagangkan di sebuah pasar, komoditas harus memenuhi standar minimum yang telah ditentukan.

Sementara Wall Street Mojo mendefinisikan komoditas sebagai barang dasar yang digunakan dalam pembuatan produk lainnya, atau sebagai penyimpanan nilai, diproduksi atau dihasilkan oleh berbagai produsen yang berbeda di seluruh dunia.

Berbagai komoditas di seluruh dunia diperdagangkan dalam sebuah pasar komoditas. Dikutip dari Wall Street Mojo, pasar komoditas adalah pasar fisik atau virtual yang mempertemukan pelaku pasar untuk membeli atau menjual produk komoditas seperti minyak, emas, tembaga, perak, dan gandum.

Awalnya, komoditas yang diperdagangkan di dunia adalah komoditas pertanian saja. Namun saat ini, pasar komoditas telah berkembang pesat dan memperdagangkan semakin banyak barang mulai dari logam, hasil peternakan, hasil tambang, dan lain sebagainya.

Negara-negara di seluruh dunia saling bertukar komoditas untuk memenuhi kebutuhan masyarakatnya. Hal ini karena komoditas yang dihasilkan oleh masing-masing negara berbeda karena sangat dipengaruhi oleh letak geografisnya.

Dari situlah muncul istilah komoditas ekspor dan komoditas impor. Komoditas ekspor adalah produk unggulan dari sebuah negara yang dijual ke negara lain, sementara komoditas impor adalah produk yang dibeli sebuah negara dari negara lain karena mereka tidak bisa menghasilkannya sendiri.

Baca juga: Investasi Bitcoin vs Emas, Ini Kata Co-Founder Apple

Jenis-Jenis Komoditas dan Contohnya

Untuk memahami lebih lanjut mengenai apa itu komoditas, simak jenis-jenis komoditas dan contohnya di bawah ini.

Logam

Logam adalah komoditas yang diproduksi dengan cara memproses bijih logam yang ditambang. Contoh komoditas logam adalah baja, tembaga, aluminium, emas, dan perak. Logam dapat dikelompokkan menjadi dua jenis:

Logam industri

Logam industri adalah logam yang banyak digunakan dalam kegiatan industri untuk membuat produk tertentu. Logam industri berfungsi sebagai konduktor panas dan listrik yang baik, sehingga sangat bermanfaat untuk kehidupan manusia sehari-hari. Contoh komoditas logam industri yang paling umum adalah tembaga, timah, seng, dan aluminium.

Logam mulia

Jenis logam ini nilainya lebih tinggi dari logam industri karena jumlahnya yang terbatas, suit untuk ditambang, dan diproduksi. Logam mulia dapat digunakan untuk keperluan industri atau untuk dijual di pasaran. Para investor membeli dan menyimpan logam mulia untuk mendapatkan keuntungan.

Energi

Energi menyediakan bahan bakar penggerak kendaraan bermotor, mesin industri, hingga roket luar angkasa. Energi memiliki peran yang sangat besar dalam memastikan kelancaran kegiatan manusia di seluruh dunia. Komoditas energi seperti minyak, listrik, gas alam, bensin, dan etanol yang dibutuhkan oleh semua negara.

Ternak dan Daging

Ternak dan daging adalah komoditas yang diperdagangkan untuk tujuan penyembelihan dan konsumsi daging. Contoh komoditas yang paling utama dari sektor ini adalah sapi. Sapi dapat diperdagangkan sebagai hewan dewasa yang siap untuk dipotong, atau sapi ternak yang harus diberi makan dan dibesarkan sebelum disembelih.

Pertanian

Komoditas pertanian diproduksi oleh petani dan diperdagangkan di seluruh dunia. Komoditas dari sektor ini berupa barang-barang yang dikonsumsi oleh manusia maupun yang tidak. Berikut ini yang termasuk komoditas pertanian.

  • Bahan minuman seperti gula, kakao, kopi.
  • Biji-bijian seperti beras, kedelai, jagung, dan gandum.
  • Hewan yang dijadikan makanan seperti sapi dan ayam.
  • Benda-benda yang tidak dimakan seperti kayu.

Potensi Crypto Sebagai Komoditas dan Aset Investasi

Meski sejatinya crypto adalah mata uang digital, namun beberapa negara termasuk Indonesia telah memasukkan crypto ke dalam kategori komoditas. Artinya, crypto dapat secara resmi diperdagangkan di 13 pedagang aset crypto yang telah terdaftar di Bappebti sebagai aset investasi maupun trading.

Jumlah transaksi crypto di Indonesia pun telah meningkat pesat mulai dari Rp64,97 triliun pada 2020 menjadi Rp370,4 triliun di 2021.

Penetapan crypto sebagai komoditas bisa memberikan dampak baik karena masyarakat akan merasa aman untuk berinvestasi di aset ini.

Baca juga: Apa itu Cryptocurrency?

Bagaimana Dengan Investasi Crypto di Indonesia?

investasi crypto di Indonesia

Nah, itu dia penjelasan mengenai apa itu komoditas dan hubungannya dengan aset crypto. Meskipun crypto tidak dapat digunakan untuk bertransaksi, investasi crypto di Indonesia telah secara resmi diizinkan oleh pemerintah. Minat masyarakat Indonesia terhadap investasi crypto pun semakin tinggi tiap waktunya.

Untuk kamu yang tertarik berinvestasi di crypto, kamu bisa download Pintu. Pintu adalah platform jual beli crypto secara online yang telah terdaftar resmi di Bappebti. Selain melakukan pembelian, kamu juga bisa mengecek harga crypto secara real-time melalui smartphone kamu. Investasi dan trading crypto di Pintu bisa mulai dari Rp11.000 saja, lho!

Referensi:

Emir Yanwardhana, Ini Alasan RI Atur Perdagangan Kripto Sebagai Komoditi. Diakses tanggal: 3-10-21.

Jake Frankenfield, Crypto Commodity. Diakses tanggal: 3-10-21.

Jason Fernando, Commodity. Diakses tanggal: 3-10-21.

Kimberly Amadeo, What a Commodity Is and How Its Trading Market Works. Diakses tanggal: 3-10-21.

Madhuri Thakur, Commodity. Diakses tanggal: 3-10-21.

Madhuri Thakur, Commodity Market. Diakses tanggal: 3-10-21.

Pawan Nahar, Crypto as Commodity: What does It Mean for You and The Industry? Diakses tanggal: 3-10-21.

Bagikan

Artikel Terkait

Artikel Blog Terbaru

Lihat Semua Artikel ->