Mengapa NFT Mahal? Ini 5 Faktor Penentunya!

Updated
March 26, 2022
• Waktu baca 4 Menit
Gambar Mengapa NFT Mahal? Ini 5 Faktor Penentunya!
Reading Time: 4 minutes

Terdapat NFT yang terjual hingga miliaran rupiah, sementara ada pula yang hanya bernilai beberapa ribu rupiah. Mengapa NFT mahal? Berikut akan dibahas mengenai 5 faktor yang menyebabkan NFT terjual mahal. Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!

Baca juga: Daftar 20 NFT Termahal di Dunia, Penasaran?

Orisinil (Originality)

faktor yang menyebabkan mahalnya nft

Pada dasarnya, non-fungible token (NFT) merupakan aset digital yang mewakili objek yang terdapat di dunia nyata, misalnya musik, gambar, cuplikan video, gambar bergerak atau GIF, dan lain-lain.

Idealnya, seluruh aset digital yang dijual melalui marketplace NFT adalah merupakan karya orisinil dari sang kreator. Namun tentunya tidak semua penjual NFT menjunjung unsur orisinalitas tersebut. Hal ini juga akan berpengaruh terhadap harga aset NFT.

Salah satu penyebab harga NFT mahal adalah karena aset tersebut bersifat orisinil dan bukan sekedar hasil duplikasi dari karya orang lain. Hal ini berarti masing-masing aset digital yang dipublikasikan melalui platform berbasis NFT memiliki value yang menjadikan mereka eksklusif di mata para kolektor.

Hal yang serupa juga terjadi pada aset tradisional yang ada di pasaran.

Unik (Uniqueness)

Selain orisinil, masing-masing aset digital yang dipromosikan melalui platform berbasis NFT memiliki keunikan tersendiri yang sekaligus menjadi daya tarik mereka di mata para kolektor. Keunikan inilah yang memberikan tambahan value bagi masing-masing karya NFT. Semakin tinggi value suatu aset, maka semakin tinggi pula harganya.

Tak hanya itu, uniqueness suatu aset digital juga berperan penting dalam menentukan floor price NFT. Semakin tinggi floor price, maka semakin tinggi pula kemungkinan harga jual aset digital tersebut.

Namun pada beberapa kasus, kamu harus mewaspadai kemungkinan karya seni NFT yang ternyata merupakan spin-off dari proyek populer yang sudah ada sebelumnya. Pastikan untuk selalu mengecek identitas artis yang mempublikasikan aset digital tersebut, apakah karya tersebut merupakan hasil buatan tangan atau menggunakan sistem algoritma otomatis, dan lain sebagainya.

Kelangkaan (Rarity)

alasan dibalik kenapa nft mahal

Ketiga, salah satu penyebab mengapa NFT mahal lainnya adalah soal kelangkaan atau rarity. Sudah menjadi rahasia umum bagi pengguna platform berbasis NFT bahwa rarity score menentukan seberapa tinggi value aset digital yang mereka jual.

Ada berbagai faktor yang dapat mempengaruhi rarity, mulai dari tingginya angka permintaan dan keterbatasan penawaran, keunikan dari aset digital, hingga peranan popularitas dari artis yang mempublikasikan aset digital tersebut. Semakin terkenal sang kreator, maka umumnya semakin banyak pula peminat dari aset digital tersebut.

Jika melihat dari kasus viralnya hasil foto pemilik username Ghozali Everyday, rarity dan uniqueness memegang peranan penting yang meningkatkan harga jual koleksi NFT tersebut. Sebagaimana kita ketahui, pemilik username tersebut berfoto dengan pose, ekspresi, dan tempat yang sama selama bertahun-tahun. Hal inilah yang membedakan foto tersebut dari foto selfie pada umumnya.

Kepemilikan (Ownership)

Fakta lain yang harus dipahami oleh para pengguna sistem maupun aplikasi berbasis NFT ialah kenyataan bahwa NFT tidak dapat dipertukarkan. Hal ini berarti hak kepemilikan setiap aset digital yang diperjualbelikan melalui platform berbasis NFT benar-benar murni dimiliki oleh sang kreator.

Misalnya, kamu ingin berinvestasi pada karya seni buatan Picasso. Mungkin terdapat banyak sekali salinan karya seninya, namun sebagai penggemar karya seni buatan Picasso, tentunya kamu akan bisa melihat ciri khas dan sentuhan khusus dari lukisan tesebut yang tidak bisa disalin oleh orang lain. Hal inilah yang menjadikan lukisan karya Picasso menjadi berharga dan tak tergantikan.

Prinsip ini juga digunakan pada platform berbasis NFT. Namun berbeda dengan karya tradisional, karya NFT bisa diidentifikasi kepemilikannya secara lebih mudah dan pasti karena diwakilkan oleh ID unik dan meta data yang tidak bisa direplikasi oleh token NFT lain.

Nilai Kegunaan (Utility)

Terakhir, faktor nilai kegunaan (utility) juga dapat menjadikan harga NFT mahal. Nilai kegunaan NFT berasal dari aplikasi nyatanya, baik di dunia fisik maupun digital. Misalnya, beberapa jenis NFT bertema game, seperti karakter, mantra, atau skill tertentu tidak hanya dapat dijadikan sebagai sekedar koleksi melainkan juga digunakan dalam permainan.

Karakteristik NFT seperti ini dapat memberikan nilai langsung yang dapat bertambah seiring berjalannya waktu tergantung seberapa lama popularitas permainan atau proyek apapun yang mendasarinya. Seiring dengan pertumbuhan jumlah anggota komunitas game, maka akan semakin banyak pula orang yang bersedia membayar mahal untuk NFT tersebut.

Itu dia penjelasan lengkap mengenai 5 faktor yang menyebabkan mengapa NFT mahal. Untuk kamu yang berniat berinvestasi NFT namun tidak tau harus mulai dari mana, ada baiknya kamu membaca terlebih dahulu mengenai artikel Bagaimana Cara Memilih Proyek NFT.

Untuk kamu yang tertarik untuk berinvestasi berbagai aset crypto NFT/gaming seperti Axie Infinity, The Sandbox, Decentraland, dan lainnya, download Pintu sekarang!

Telah terdaftar resmi di Bappebti, Pintu adalah aplikasi jual beli crypto di mana kamu bisa berinvestasi mulai dari Rp11.000 saja. Untuk memudahkan investor pemula, Pintu juga menyediakan berbagai fitur istimewa di antaranya:

  • Pintu Akademi, pusat cara belajar crypto terlengkap meliputi strategi trading, dasar-dasar crypto, blockchain, dan lain sebagainya.
  • Pintu Earn, fitur khusus Pintu di mana kamu bisa earn crypto secara mudah dengan bunga capai 4%/tahun cukup dengan menyimpan aset kamu di dompet Earn.
  • PTU Staking, staking crypto aset PTU untuk mendukung ekosistem Pintu sekaligus memperoleh berbagai keuntungan seperti bonus komisi Referral Pintu dan keuntungan lainnya.

Referensi:

Binance, How to Assess the Value of an NFT? Diakses tanggal: 16-03-2022

CoffeeBros, How to Assess the Value and Worth of NFT’s. Diakses tanggal: 16-03-2022

Jessica Sier, Why some NFTs are valuable and others aren’t. Diakses tanggal: 16-03-2022

Oyinloye Bosun, Why is it so expensive to buy NFTs on Ethereum? Diakses tanggal: 16-03-2022

Sreetama Basu, Why is it expensive: Understanding NFTs and what makes them so expensive. Diakses tanggal: 16-03-2022

Bagikan

Artikel Terkait

Artikel Blog Terbaru

Lihat Semua Artikel ->