Teknologi blockchain dikenal dengan keunggulannya dalam memproses transaksi secara cepat, transaparan, dan aman. Namun seiring perkembangan, teknologi blockchain menghadapi tantangan yaitu trilemma blockchain yang membuat transaksi kurang aman hingga cenderung lambat. Untuk menjawab masalah tersebut, MultiversX yang dulu dikenal dengan Elrond memiliki teknologi sharding blockchain yang dapat membuat transaksi lebih cepat, keamanan lebih tinggi, dengan biaya yang rendah. Simak selengkapnya mengenai MultiversX di artikel ini.
MultiversX adalah platform blockchain yang dirancang untuk menyediakan solusi yang cepat dan scalable khususnya untuk memenuhi kebutuhan di bidang keuangan, bisnis, dan berbagai aplikasi lainnya. Dengan visi yang berpusat pada pembentukan hubungan harmonis antara dunia fisik dan dunia Metaverse, MultiversX berupaya menciptakan Multiverse di mana kedua dunia tersebut dapat berkembang dan saling melengkapi. Kekuatan dari X dalam MultiversX melambangkan komitmen platform untuk mendorong batasan dalam hal cakupan, skala, variasi, dan kekayaan, dengan tujuan untuk menciptakan dunia-dunia tak terbatas yang dipenuhi dengan imajinasi tanpa batas. Sebagai platform, MultiversX menempatkan dirinya sebagai pemain kunci dalam ekonomi internet baru, dengan menekankan pada solusi enterprise dan aplikasi terdesentralisasi (dApps), semua ini dimungkinkan berkat skalabilitas yang luar biasa yang menjadi keunggulan utama dari platform ini.
Salah satu fitur utama yang membedakan MultiversX dengan jaringan blockchain lainnya adalah kecepatan dan efisiensi transaksinya. Dengan menggunakan sharding, MultiversX mencapai kecepatan transaksi yang sangat cepat, dengan kapasitas 15.000-30.000 transaksi per detik. Selain itu, platform ini menawarkan latensi hanya enam detik dan biaya transaksi yang sangat rendah, hanya $0,001 per transaksi.
Bersamaan dengan rebranding EGLD ke MultiversX, diluncurkan tiga produk baru berbasis metaverse yang semakin menambah kekayaan dari ekosistem MultiversX di antaranya; xFabric, xPortal, dan xWorlds.
Siapa Pendiri MutliversX?
MultiversX diluncurkan pada tahun 2017 dengan nama Elrond oleh Lucian Todea dan dua bersaudara, Beniamin dan Lucian Mincu. Mincu bersaudara merupakan pendiri dana investasi aset digital MetaChain Capital. Ide yang mendasari pembuatan MultiversX adalah fokus pada kecepatan dan skalabilitas. Tim MultiversX berhasil mengumpulkan lebih dari US$2 juta dalam putaran pendanaan pribadi pada bulan Juni 2019.
Karena proyek Mincu bersaudara sebelumnya berspesialisasi dalam agregasi data ICO, ICO Elrond sendiri berhasil mengumpulkan lebih dari $3,2 juta, dengan menjual 25% dari total pasokan ERD. Setelah itu, di tahun 2020, ERD berganti nama menjadi eGold (EGLD) yang fokusnya pada jaringan aplikasi terdesentralisasi yang dapat diskalakan.
Cara kerja dari MultiversX adalah pada dua aspek utama yakni, bukti kepemilikan yang aman (Secure Proof of Stake) SPoS dan metode uniknya untuk pemecahan state yang adaptif (Adaptive State Sharding). Metode ini bekerja untuk memungkinkan MultiversX memproses transaksi dengan kecepatan yang jauh lebih rendah daripada para pesaingnya.
Cara kerja adaptive state sharding memiliki tiga jenis, di antaranya:
Adaptive state sharding bekerja sebagai solusi untuk skalabilitas dengan meningkatkan komunikasi di dalam shard sekaligus meningkatkan kinerja dan efisiensi jaringan. Hal ini dilakukan dengan menggabungkan ketiga jenis sharding ke dalam solusi yang memungkinkan pemrosesan paralel di semua tingkatan. Setiap 24 jam, sepertiga node yang memvalidasi transaksi di setiap shard berpindah ke shard yang baru. Mekanisme ini dapat mencegah kolusi di antara para validator di setiap shard.
SPoS adalah pendekatan yang digunakan oleh MultiversX untuk mencapai kesepakatan atau konsensus dalam jaringan. SpoS bekerja untuk mengurangi pemborosan energi yang terjadi pada sistem PoW (Proof of Work). Pada dasarnya, SPoS bekerja dengan memberikan kesempatan lebih besar kepada orang-orang yang memiliki lebih banyak mata uang di dalam sistem dan yang telah menyimpan mata uang dalam jangkwa waktu yang lama untuk membuat blok baru dalam blockchain.
Sistem ini juga memilih validator (orang-orang yang membantu memverifikasi transaksi) secara acak dan memastikan bahwa grup yang membuat keputusan tidak terlalu besar untuk meningkatkan efisiensi dan keamanan.
Untuk menjaga keamanan, SPoS secara acak memilih grup yang akan membuat keputusan dan mengubah posisi orang-orang dalam grup tersebut secara acak. Hal ini dilakukan untuk mencegah kelompok orang yang bekerja sama secara tidak adil. Selain itu, sistem ini menggunakan metode khusus untuk memastikan bahwa proses acak tersebut adil dan tidak dapat diprediksi, sehingga semua orang memiliki kesempatan yang sama dan jujur untuk terlibat.
Terdapat tiga peran utama yang ada di dalam jaringan MultiversX, antara lain:
xPortal adalah super-app yang memungkinkan pengguna bisa mengelola aset crypto seperti mengirim dan menerima pembayaran fiat, hingga mengelola kartu debit crypto-fiat dan non-fungible token (NFT) serta identitas digital.
xFabric adalah infrastruktur blockchain yang mendukung dunia metaverse baru MultiversX. xFabric memungkinkan pengguna untuk membuat aplikasi blockchain tanpa keahlian pengkodean yang dibutuhkan.
xWorlds akan mendukung banyak metaverse dan menjadi jaringan metaverse yang dapat dioperasikan pertama kali di blockchain yang menjadikan xWorlds sebuah mesin bagi para pengembang dan gamer dapat menciptakan dunia digital sendiri yang imersif.
Sebelumnya disebut dengan bursa Maiar, xExchange saat ini menjadi bursa terdesentralisasi yang didedikasikan untuk ekosistem MultiversX. xExchange memungkinkan penggunanya untuk menukar mata uang crypto, shingga berpartisipasi dalam pooled staking untuk mendapatkan hadiah.
Dulu dikenal sebagai Inspire Art, xSpotlight adalah pusat budaya Web3 MultiversX yang memungkinkan pengguna untuk membeli, menjual, membuat, dan menampilkan NFT.
Dikenal sebagai Elrond Explore yaitu penjelajah blok milik MultiversX. Sama seperti Etherscan di jaringan Ethereum, xExplorer digunakan untuk melacak transaksi di ekosistem MultiversX.
Sebelumnya adalah Maiar Launchpad, di mana platform ini memungkinkan para pengembang untuk membuat proyek Web3 dan meluncurkan token mereka di ekosistem MultiversX.
Dompet non-kustodian dari ekosistem MultiversX dulunya dikenal sebagai Elrond Wallet.
Sebuah jembatan blockchain yang memungkinkan pengguna dapat memindahkan dana dari jaringan Ethereum atau Binance Smart Chain ke jaringan MultiversX.
Seperti yang telah disebutkan di awal, token asli MultiversX adalah Electronic Gold (eGold) yang diperdagangkan dengan simbol EGLD. EGLD memfasilitasi pengoperasian jaringan MultiversX dan digunakan untuk sistem tata kelola platform, staking, reward, dan transaksi serta pembayaran kontrak pintar. Nilai EGLD didapatkan dari fungsionalitas jaringan MultiversX.
Harga MultiversX pada saat penulisan (1 November 2023) adalah $29.92 dengan volume perdagangan 24 jam lebih dari $21 juta. Peringkat EGLD di Coinmarketcap per 1 November 2023 berada di peringkat #52, dengan kapitalisasi pasar mencapai US$780.556.774. Total supply EGLD yang beredar banyak 26.155.066 koin EGLD dan pasokan maksimum 31,415,926 koin EGLD. Adapun pendistribusian token EGLD dibagi ke dalam beberapa persentase sebagai berikut:
Public Sale menduduki posisi teratas dengan persentase sebesar 25%, sementara penjualan token pribadi dan alokasi untuk tim masing-masing memperoleh 19%. Selain itu 17% dari total alokasi dialokasikan untuk token cadangan. Koin EGLD akan mencapai pasokan maksimum dalam periode lebih dari sepuluh tahun ke depan.
Belum lama ini, MultiversX bermitra dengan Google Cloud untuk memperkuat kehadiran Web3. Integrasi antara BigQuery, gudang data dari Google Cloud dengan MultiversX diharapkan dapat membantu proyek dan pengguna Web3 mendapatkan wawasan berharga dari analitik data dan alat kecerdasan buatan yang ada di ekosistem Google Cloud. Kerja sama ini dipercaya dapat mempercepat eksekusi proyek blockchain berskala besar yang berfokus pada data sehingga memudahkan para pengembang untuk mengakses data terkait alamat, jumlah transaksi, interaksi smart-contract dan meningkatkan analitik on-chain.
Baca juga: Apa itu Decentralized Cloud Storage?
MultiversX, sebelumnya dikenal sebagai Elrond, adalah platform blockchain yang dirancang untuk menyediakan solusi yang cepat dan scalable, terutama untuk kebutuhan di bidang keuangan, bisnis, dan berbagai aplikasi lainnya. Platform ini menekankan pada penciptaan Multiverse, sebuah hubungan harmonis antara dunia fisik dan Metaverse.
Kecepatan dan efisiensi transaksi adalah salah satu keunggulan utama MultiversX melalui penggunaan teknologi sharding. MultiversX mampu mencapai kapasitas 15.000-30.000 transaksi per detik dengan latensi hanya enam detik dan biaya transaksi yang sangat rendah. Platform ini juga telah meluncurkan tiga produk baru berbasis metaverse, yaitu xFabric, xPortal, dan xWorlds, yang menambah kekayaan ekosistem MultiversX.
Platform ini juga memiliki arsitektur yang melibatkan berbagai peran seperti Validator, Pengamat, dan Fisherman, serta ekosistem protokol yang luas yang mencakup xPortal, xFabric, xWorlds, dan lainnya. Token EGLD, atau Electronic Gold, berperan penting dalam operasional jaringan dan memiliki potensi pertumbuhan masa depan yang signifikan.
Bagikan
Lihat Aset di Artikel Ini
Harga EGLD (24 Jam)
Kapitalisasi Pasar
-
Volume Global (24 Jam)
-
Suplai yang Beredar
-