10 Kelebihan dan Kekurangan Investasi Emas, Siap Memulai?

Updated
May 11, 2023
• Waktu baca 4 Menit
Gambar 10 Kelebihan dan Kekurangan Investasi Emas, Siap Memulai?
Reading Time: 4 minutes

Sejak zaman sebelum Masehi emas telah menjadi barang berharga. Kini, emaa juga masih menjadi komoditi investasi yang banyak diminati. Investasi emas juga memiliki kekurangan dan kelebihan.

Mari simak pembahasan mengenai kelebihan dan kekurangan investasi emas. Jadi ketika kelak memutuskan untuk terjun ke dalam dunia investasi emas, Anda sudah siap dengan risikonya.

Kelebihan Investasi Emas

kelebihan investasi emas

Emas memiliki beberapa kelebihan dalam investasi, yaitu:

Tidak terpengaruh inflasi

Saat inflasi merangkak naik, maka nilai mata uang akan menurun. Begitu juga niai instrumen investasi lain seperti saham dan obligasi.

Namun, nilai emas relatif stabil. Kalaupun ada penurunan, maka tidak akan terlalu besar. Jika inflasi melanda dan kamu memiliki simpanan emas, maka simpanan itu jauh lebih bernilai dibandingkan simpanan uang tunai. 

Harga relatif stabil walaupun ekonomi melemah

Selama kurun waktu 2000-2020, beberapa kali bursa saham mengalami pukulan telak akibat melemahnya kondisi ekonomi. Termasuk saat pandemi melanda.

Analisis dari Federal Reserve Bank of Chicago menunjukkan bahwa harga emas cenderung meningkat saat kondisi ekonomi menurun. Hal ini adalah angin segar bagi mereka yang memiliki tabungan emas. 

Memang harga emas tidak selalu meningkat saat ekonomi terguncang. Namun bila turun pun, tidak akan terlalu drastis.

Mengamankan portofolio investasi

Sebaiknya investasi tidak dilakukan pada satu instrumen saja, untuk mengantisipasi kondisi ekonomi yang mempengaruhinya. Emas, dengan kemampuannya bertahan di tengah guncangan inflasi, seringkali menjadi penyelamat portofolio investasi. 

Saham dan obligasi bisa anjlok dan mengakibatkan kerugian besar. Sementara properti tidak bisa dicairkan dengan mudah. Maka emas akan menjadi penyeimbang dan memperkecil risiko kerugian. Tentu saja kondisinya juga bergantung pada seberapa buruk lingkungan investasi, besaran nilai tiap instrumen investasi, arus kas, dll.

Baca juga: Simak bagaimana cara investasi properti untuk pemula!

Risiko rendah

Dengan harganya yang stabil dan kekuatannya bertahan saat inflasi meningkat, maka emas tidak memberikan banyak risiko kerugian. Artinya, emas adalah investasi berisiko relatif rendah.

Bagi para investor konvensional, memiliki emas adalah cara aman mengamankan aset dan mempertahankan harta likuid.

Mudah dicairkan

Nah, ini adalah kelebihan emas yang tidak dimiliki instrumen investasi risiko rendah lainnya. Emas dapat dengan mudah dijual atau digadaikan dan diubah menjadi uang. Kemudian diubah menjadi bentuk emas kembali.

Kekurangan Investasi Emas

kekurangan investasi emas

Selain memiliki kelebihan, investasi emas juga memiliki kekurangan, diantaranya:

Tidak cocok untuk investasi jangka pendek

Emas baru memberikan hasil signifikan setelah 5-10 tahun. Bagi kamu yang ingin berinvestasi jangka pendek, instrumen ini tidak tepat.

Dalam jangka waktu kurang dari 5 tahun, selisih harga emas tidak lebih dari 5 persen. Tidak signifikan sebagai hasil investasi.

Sulit disimpan

Tidak seperti uang tunai yang dapat disimpan di bank dengan biaya administrasi kecil, emas memerlukan savety box yang harga sewanya cukup tinggi.

Kalaupun ingin menyimpannya di rumah, kamu memerlukan tempat yang aman dan terhindar dari pencurian, pembobolan rumah, atau kebakaran. Terutama jika simpanan emas kamu telah banyak.

Sebenarnya hal ini dapat diatasi dengan memilih investasi emas digital, sehingga tidak perlu menyimpan fisik emas di rumah. Lewat jenis investasi ini, kamu hanya akan mendapatkan buku tabungan emas yang menunjukkan nilai gramasi emas. Sementara emas fisiknya disimpan oleh penyedia instrumen investasi.

Tidak bisa menjadi passive income

Karena tidak efektif sebagai investasi jangka pendek, maka emas juga tidak bisa menjadi pendapatan pasif yang menjanjikan. Berbeda dengan properti yang dapat disewakan per bulan atau saham yang mendapat dividen per tahun.

Emas hanya akan menjadi pendapatan saat dijual saat harganya meningkat. Jika peningkatan harga tidak banyak, ya kamu juga tidak mendapat keuntungan yang besar pula.

Baca juga: 5 Cara Beli Emas Antam Secara Mudah!

Rawan kemungkinan money game

Kekurangan ini terjadi pada investor yang berinvestasi pada e-gold atau emas digital. Pada investasi emas digital, investor cukup mengirimkan sejumlah uang pada pengelola investasi. Uang tersebut lalu dikonversikan ke dalam bentuk emas sesuai harga saat itu.

Investor hanya menerima bukti catatan saldo emas yang dibelinya. Salah satu penyedia investasi ini adalah Pegadaian. Jika tabungan emas sudah cukup banyak, investor dapat mengubahnya menjadi emas fisik dan membayar biaya pencetakan serta administrasi.

Masalahnya, investasi yang booming sejak 12 tahun lalu ini tidak memiliki jaminan uang kembali jika terjadi masalah dalam transaksinya. Celah inilah yang sering dimanfaatkan provider nakal untuk menawarkan produk money game yang tersamarkan oleh investasi emas. 

E-Gold juga dapat ditutup sewaktu-waktu karena tidak dijamin FDIC (Federal Deposit Insurance).

Biaya transaksi menjadi beban investor

Nah, biaya transaksi juga menjadi pertimbangan sebelum berinvestasi emas. Biaya tersebut termasuk biaya penyimpanan, potongan harga saat penjualan emas, biaya pencetakan emas (saat ingin mencetak emas digital ke bentuk fisik), dll. Semua biaya ini adalah tanggungan investor, sehingga dapat mengurangi laba investasi. Belum lagi harga buyback emas yang lebih rendah dibandingkan harga belinya.

Investasi emas memang selalu menarik, terutama bagi mereka yang masih baru dalam berinvestasi. Namun sebelum memutuskan untuk membeli emas sebagai aset, pastikan kamu tahu kelebihan dan kekurangannya, sehingga paham dengan risiko yang mungkin kamu hadapi ketika berinvestasi emas.

Berikut selengkapnya mengenai 7 risiko investasi emas yang wajib kamu ketahui. 

Kamu bisa menemukan informasi lain seputar investasi emas, saham dan lainnya di Pintu Blog. Sementara itu, kamu juga bisa belajar crypto di Pintu Academy! Sering disebut sebagai emas digital, simak apa itu bitcoin dan bagaimana cara investasinya! Buat kamu yang ingin nabung crypto dan mendapatkan bonus tahunan hingga 13% cukup dengan menyimpan aset crypto kamu saja, manfaatkan fitur Pintu Earn! Yuk, download Pintu sekarang!

Referensi: 

Bagikan

Artikel Terkait

Artikel Blog Terbaru

Lihat Semua Artikel ->